Kondisi badai pasir di Kota Mekkah

Astagfirullah, Satu JCH Kloter 16 Kota Jambi Terserempet Bus Saat akan ke Masjidil Haram

Posted on 2015-09-12 21:18:10 dibaca 3615 kali

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI-Musibah kembali menghampiri Jemaah Calon Haji (JCH) Kloter 16 Kota Jambi. Setelah satu JCH atas nama Kursia Nanting Lembong menjadi korban Crane, satu lagi JCH asal Kota Jambi tertimpa musibah.

JCH atas nama Bakhtiar (70) yang tergabung dalam Kloter 16 itu terserempet bus shalawat saat berebut untuk naik bus yang akan mengangkut mereka ke Masjidil Haram.

‘’Tumitnya terlindas mobil, namun kondisinya baik. Saat ini masih ditangani di RS Faisal untuk perawatan khusus,’’ ujar Kepala Kanwil Kemenag Jambi Tahir Rahman Sabtu (12/9).

Untuk itu, Tahir menghimbau kepada seluruh JCH asal Jambi agar bisa menjaga kesehatan dan juga menjaga kekompakan tim. Dimana yang muda sedikit mengalah kepada yang lebih tua agar semua bisa beribadah dengan baik.

“Kita lihat saat ini cuaca di Makkah memang cukup sulit. Untuk itu kita ingatkan kepada jamaah untuk menjaga kesehatan dan menjaga kekompakan regu. Mudah-mudahan tidak ada lagi hal-hal buruk yang terjadi kepada jamaah kita,” pungkasnya. (uci)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com