Rian Wahyu Saputra.

Berusia 18 tahun, ini Dia Calon Jamaah Haji Termuda Dari Kota Jambi

Posted on 2016-08-25 11:09:27 dibaca 5253 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Ribuan jamaah haji mulai bertolak ke tanah suci untuk menjalankan ibadah haji.Keberangkatan pertama dari Jambi tergabung dalam kloter 16 yang diberangkatkan pada 24 Agustus 2016.

Diantara 445 yang berangkat pada kloter 16 ini, ada seorang pemuda yang ikut. Dia adalah Rian Wahyu Saputra. Dia merupakan jamaah haji termuda asal Kota Jambi yang dipanggil ke Baitullah.

Di asrama haji,jambiupdate.co,berkesempatan bertemu dengan Rian Wahyu Saputra. Pria kelahiran 9 April 1998 ini ternyata seorang mahasiswa di Universitas Jambi.

“Saya masih kuliah bang, baru smester 3 di UNJA,”katanya.

Riyan merupakan mahasiswa Fakultas IlmuKesehatan Masyarakat. Ia berangkat ke tanah suci bersama Ayah Ibu dan tiga orang kakaknya.

“Kami berangkat sekeluarga bang,”ujarnya.

Diceritakan Rian, dirinya sudah mendaftar untuk berangkat ke tanah suci sejak tahun 2009 silam.Menunggu dengan waktu hampir 7 tahun, Rian akhirnya bisa berangkat bersama keluarganya tahun ini. (hfz)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com