JCH asal Kloter 20 saat mengikuti penjelasan dari KKHI Makkah terkait persiapan Armina.

Nah Loh... JCH Diminta Jangan Selfi dengan Onta, Ternyata Ini Alasannya...

Posted on 2017-08-26 09:15:05 dibaca 3579 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Pelaksanaan puncak haji tinggal seminggu lagi. Untuk itu, JCH asal Jambi diminta jangan selfi dengan onta dan banyak istirahat dan minum air putih, agar pada saat puncak haji kondisinya fit dan bisa berangkat ke Armina.

Bahkan JCH sudah mendapatkan penjelasan dari petugas KKHI sebagai persiapan menjelang wukuf di Arafah. “Jamaah diharapkan perbanyak istirahat dan makan secara teratur,” ujar Ketua Kloter 20 EHA Jambi, Ramli saat dihubungi, Jumat (25/8).

Dikatakan Ramli, JCH juga diminta agar tidak selfi dengan onta agar tidak terserang penyakit dari onta menjelang Wukuf. “Ini penting agar JCH kita sakit menjelang Wukuf,” akunya.

Selama Wukuf di Padang Arafah nanti, JCH juga diminta agar tidak sering keluar tenda. Hal tersebut dikarena cuaca yang cukup panas bisa menyebabkan JCH dehidrasi. Selain itu juga bisa menyebabkan JCH tersesat karena luasnya Padang Arafah.

“Bagi JCH yang gelang merah atau Resti harus periksa kesehatan secara rutin. Banyak minum air putih dan bila bepergian memakai masker agar tidak sakit,” pintanya. (kta)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com