H Handayani berikan hadiah dorfraz kepada warga.

Advokasi dan KIE Program KKBPK Desa Tanjung Benuang

Posted on 2018-12-12 22:53:07 dibaca 1192 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Untuk memberikan penanaman Norma Keluarga Kecil Bahagia dan Sejahtera (NKKBS) dengan konsep dua anak cukup, laki-laki perempuan sama saja, kepada masyarakat. Anggota Komisi IX DPR RI, H Handayani SKM.,MPH bersama BKKBN Perwakilan Provinisi Jambi, terus melakukan dan memberikan edukasi terhadap masyarakat terutama di wilayah pedesaan melalui Program - program BKKBN tentang Keluarga Berencana (KB).

Kali ini kegiatan menyusuri Desa Tanjung Benuang Kecamatan Pamenang Selatan Kabupaten Merangin, Selasa (11/12/2018) lalu.

Kagiatan diikuti dan dihadiri masyarakat setempat penuh dengan semangat dan antusias terbukti dengan banyaknya warga yang hadir dalam kegiatan berlansung. Dan banyaknya pertanyaan yang diajukan kepada Anggota Komisi IX DPR RI, dan BKKBN Perwakilan Provinisi Jambi oleh warga.

Kepala Perwakilan BKKBN bersama Anggota DPR RI Komisi IX dan tokoh masyarakat

Hadir pada kesempatan tersebut bersama Anggota Komisi IX DPR RI, Kepala BKKBN Provinsi Jambi Mukhtar Bakti SH.,MA, juga tampak hadir tokoh masyarakat dan tidak ketinggalan warga desa setempat yang didominasi remaja putri dan kaum Ibu - ibu.

Warga masyarakat yang hadir.

Kegiatan ini untuk mengefektifkan pelaksanaan advokasi dan KIE agar pemahaman masyarakat tentang program KKBPK diikuti dengan kesadaran dan kepedulian untuk berperilaku hidup yang berwawasan KKBPK.” Pemberian pengetahuan dan wawasan tentang hidup sehat, berkualitas dan terencana,” kata Anggota Komisi IX DPR RI, H Handayani.(sdk)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com