Bangunan sanggar seni yang ambruk akibat diterjang hujan disertai angin kencang. Foto : Maulana / Jambiupdate

Hujan Petir Disertai Angin, Bangunan Sanggar Seni di Tanjabtim Ambruk

Posted on 2019-04-04 23:19:27 dibaca 1075 kali

JAMBIUPDATE.CO, MUARASABAK - Hujan petir yang disertai angin kencang yang terjadi pada Kamis (4/4) sekitar pukul 16.00 WIB sore tadi, mengakibatkan satu bangunan roboh.

Bangunan milik sanggar seni di Desa Pandan Lagan, Kecamatan Geragai, Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) tersebut, berada di RT 07 Dusun Margoyoso.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Jakfar ketika dikonfirmasi mengatakan, kerusakan bangunan itu karena atap terbang akibat ditiup angin. "Untuk Bangunan masih utuh," sebutnya.

Selain bangunan yang rusak, ada 4 unit tv milik warga dan i unit amper tersambar petir. Masing pemilik atas nama Supriyanto 2 unit TV, Suiswanto 1 unit TV, Pardi 1 unit TV dan Komarudin 1 unit amper.

"Sedangkan bangunan yang ambruk milik sanggar senin Desa Pandan Lagan," ungkapnya.

Sementara, untuk korban jiwa dalam musibah ini tidak ada. Kemudian kerugian ditaksir sekitar Rp. 15 juta.(cr2)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com