Pendiri Google, Larry Page (kiri) dan Sergey Brin.
JAMBIUPDATE.CO– Kabar mengejutkan datang dari Google dan Alphabet. Pendiri Google, Larry Page, mengundurkan diri dari posisi CEO Alphabet Inc yang merupakan perusahaan induk Google yang berdiri pada 2015.
Posisi Larry Page akan digantikan oleh CEO Google Sundar Pichai. Artinya, Sundar Pichai kini memegang dua jabatan, yakni CEO Google sekaligus CEO Alphabet.
Tidak hanya Larry Page, pendiri Google lainnya, Sergey Brin, juga mundur dari jabatannya sebagai Presiden Alphabet. Jabatan presiden Alphabet kini ditiadakan dari perusahaan.
CEO Google dan Aplhabet Sundar Pichai. (AFP)
Keputusan Larry Page dan Sergey Brin itu dibagikan pada blog resmi Google. “Pada tahun 2019 ini, jika Google adalah manusia, maka sudah menjadi seorang yang dewasa berusia 21 tahun dan sudah waktunya untuk meninggalkan sarang,” tulis Larry Page dalam blog Google.
“Meskipun telah menjadi hak istimewa yang luar biasa untuk terlibat dalam manajemen perusahaan sehari-hari dalam waktu yang lama, kami percaya sudah waktunya untuk mengambil peran sebagai orang tua yang bangga untuk memberikan nasihat dan cinta, tetapi tidak mengomel setiap hari,” sambungnya.
Larry Page bersama Sergey Brin dikatakan akan tetap berada di jajaran direksi Alphabet. Keduanya akan mempertahankan voting kontrol bisnis Google.
Sementara itu, Sundar Pichai yang kini menjadi eksekutif akan bertanggung jawab memimpin Google, mengatur investasi Alphabet dalam portofolio yang berisi unit-unit usaha lain. Pichai yang bergabung ke Google pada 2004 itu menegaskan bahwa transisi ini tidak memengaruhi struktur Alphabet atau hal-hal yang sedang dikerjakan.
Pria kelahiran India yang kini berusia 47 itu juga berterima kasih kepada para pendiri Google yang memberikan kesempatan untuk memberikan pengaruh kepada dunia. Hal itu, menurut dia, menjadi fondasi kuat untuk terus maju. “Saya tak sabar untuk perjalanan selanjutnya, dan terus bersama Anda di sepanjang perjalanan,” tulis Sundar Pichai.
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com