Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Tanjabtim, Indra S Gunawan,saat berada di dapur umum di Kampung Lama Desa Mendahara Tengah

Kebakaran Ratusan Rumah di Mendahara Tengah, Kerugian Materi Belum Bisa Dihitung

Posted on 2021-06-08 20:51:25 dibaca 2215 kali

JAMBIUPDATE.CO, MUARASABAK-Kebakaran hebat di Kampung Lama Desa Mendahara Tengah, Kecamatan Mendahara Selasa pagi tadi (8/6) sekitar pukul 05.00 WIB membuat 139 rumah ludes.

Sebanyak 116 KK atau 358 jiwa dipastikan kehilangan tempat tinggal, dan saat ini mengungsi ke rumah keluarga terdekat untuk menghindari kerumunan.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanjabtim, M. Jakfar melalui Kabid Kedaruratan dan Logistik, Indra S Gunawan saat ditanyai Selasa malam ini (8/6) menuturkan, bahwa untuk kerugian akibat musibah kebakaran saat ini masih dihitung. Namun untuk perkiraan sementara mencapai milyaran rupiah. 

‘‘Belum tahu lagi bang, sekarang masih dihitung, karena dari data yang ada kemungkinan akan bertambah lagi jumlah rumah korban yang dirobohkan. Tapi kalau untuk perkiraan sementara sekitar milyaran rupiah,’‘ tuturnya.

(lan)

 

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com