JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Gubernur Jambi, Al Haris melepas keberangkatan kontingen Jambi mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021, Sabtu (11/9) di lapangan utama stadion Tri Lomba Juang, KONI Provinsi Jambi Jambi.
Dalam sambutannya, Al Haris berharap atlet Jambi dapat tampil dengan baik dan meraih prestasi.
"Mudah-mudahan Jambi bisa bersaing di tingkat nasional dan bisa membawa harum nama Jambi tentunya," ujarnya.
Ia juga berpesan kepada para pelatih dan atlet untuk menjaga kesehatan terutama prokes Covid-19.
"Saya berpesan kepada para atlet Jambi untuk berhati-hati, karena kita dalam kondisi pandemi Covid-19, jangan sampai mereka sebelum berlaga mulai sakit dan sebagainya," tutur Al Haris.
Ia juga mengungkapkan besaran bonus bagi para atlet yang berhasil meraih mendali di PON XX Papua.
"Emas 300 Juta, perak 150 Juta, dan perunggu 75 Juta," paparnya.
Untuk itu, Ia mengingatkan target emas yang harus diperoleh kontingen Jambi di PON XX Papua 2021.
"Kalau dulu 6 emas kan, sekarang target kita 13 emas,"tutupnya.
Sementara itu, ketua umum KONI Provinsi Jambi, Budi Setiawan, menyebutkan, kontingen Jambi memberangkatkan sebanyak 159 orang.
"Untuk atlet sebanyak 101 orang, pelatih-aisten pelatih 30 orang dan official 28 orang, jadi jumlah 159 orang," jelasnya.
Disebutkannya, sebelum keberangkatan, pelatih dan atlet terlebih dahulu mengikuti pelatda inap III di hotel Shang Ratu.
"Keberangkatan setiap cabor beda-beda, menyesuaikan dengan jadwal pertandingan, yang lebih dahulu berangkat Polo Air tanggal 19 September 2021," imbuhnya.(*)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com