JAMBIUPDATE.CO, LIVERPOOL—Liverpool memburu kemenangan ke delapan mereka secara beruntun kala menjamu Newcastle United di pekan ke-17 Premier League. Bukan hanya menang, The Reds harusnya bisa menjadikan laga ini sebagai panggung pembantaian.
Rekaman pertemuan kedua klub menunjukkan Newcastle hanya kerikil kecil bagi The Reds. Dalam 21 pertandingan kandang terakhir melawan Newcastle di semua kompetisi, Liverpool tidak sekali pun menelan kekalahan.
Sebaliknya, Newcastle datang ke Anfield Stadium dengan bekal sangat buruk. The Magpies, julukan Newcastle hanya memenangkan satu dari 16 pertandingan terakhir mereka di Premier League. Paling anyar, pasukan Eddie Howe digasak Leicester City dengan skor 4-0.
Sepak bola memang selalu dipenuh drama serta kejutan. Akan tetapi, statistik juga sangat sahih dalam memprediksi kemungkinan hasil pertandingan. Dan laga nanti harusnya menjadi milik Liverpool sepenuhnya.
Liverpool yang menang 1-0 atas Aton Villa tentu saja memang wajib memenangi pertandingan ini. Selain karena ini laga kandang, tiga angka juga sangat mereka butuhkan untuk bersaing di jalur juara.
Menyusul kemenangan 7-0 atas Leeds United Selasa kemarin, pemuncak klasemen sementara, Manchester City mampu memperlebar jarak menjadi empat angka di atas Si Merah. Kalau ingin terus memberi tekanan, anak asuh Juergen Klopp harus kembali memangkas jarak.
“Kami hanya harus memastikan dalam periode seperti ini kami memenangkan setiap pertandingan yang kami bisa. Ini mungkin waktu yang paling penting tahun ini bagi kami. Permainan datang dengan cepat dan satu atau dua pertandingan di mana Anda tidak mendapatkan kemenangan, Anda benar-benar mendapatkan hukuman untuk itu. Kami sudah baik sejauh ini. Kita harus terus berjalan,” tegas bek Liverpool, Trent Alexander-Arnold di situs resmi The Reds.
Bek sayap lainnya, Andy Robertson juga mengingatkan pentingnya terus melanjutkan tren kemenangan mereka dalam perburuan gelar musim ini. “Ini semua tentang mengambil tiga poin, terutama pada periode musim saat ini,” ujarnya.
Juergen Klopp sementara itu menegaskan kepada anak asuhnya bahwa mereka harus bisa bermain bagus sepanjang 90 menit. Saat menghadapi Aston Villa, Klopp menyebut timnya sempat mengalami penurunan performa di 15 menit akhir laga.
Selain itu, ia berharap anak asuhnya bisa mempertahankan clean sheet. “Jika skuat ini, tim ini bertahan di level tertinggi, kami selalu memiliki peluang untuk mencetak gol. Kami juga bisa lebih baik di sekitar umpan terakhir, pengambilan keputusan kami harus bisa lebih baik,” tegas sang pelatih.
Di kubu Newcastle, terpuruk di posisi 19 dengan hanya mengantongi 10 angka membuat mereka harus tampil habis-habisan untuk mencuri poin di Anfield. Namun, sekali lagi, itu tidak akan menjadi pekerjaan mudah.
Dengan hanya meraih tiga poin dari kemungkinan 24 angka dalam laga tandang musim ini, statistik away Newcastle adalah yang terburuk di Premier league 2021/2022. Selain itu,, mereka hanya mencetak lima gol di kandang lawan sepanjang musim.
Tapi hasil imbang 1-1 di Anfield musim lalu bisa sedikit menambah spirit anak asuh Eddie Howe. “Kami jelas perlu melakukan hal-hal yang lebih baik di Liverpool daripada yang kami lakukan di Leicester dari sudut pandang defensif,” kata Howe di Liverpool Echo.
Top skor Newcastle, Callum Wilson menambahkan, kekalahan memalukan di King Power harus mereka lupakan. “Kami harus bersiap-siap. Pertandingan besar memberi Anda kesempatan untuk memperbaikinya,” tegas Wilson kepada nufc.co.uk.
“Kami tahu Liverpool dan tentang mereka, tetapi kami akan berhadapan dengan siapa pun dan kami tidak pergi ke sana dengan pola pikir di mana kami sudah dikalahkan. Kami harus mengambil poin dari tim-tim besar dan kami bisa memulainya pada hari Kamis,” lanjutnya.
Tim tamu tidak punya masalah pemain dengan hanya Paul Dummett yang dipastikan absen karena masalah betis. Sedangkan Liverpool, mereka masih tanpa Nat Phillips, Curtis Jones, dan Harvey Elliott. Dengan Divock Origi dan Roberto Firmino kembali berlatih, Klopp bisa mengatur menit bermain pemainnya sebagai persiapan menghadapi Tottenham Hotspur di akhir pekan. (amr)
Prakiraan Pemain
Liverpool (4-3-3): Alisson; Alexander-Arnold, Konate, Van Dijk, Tsimikas; Keita, Fabinho, Henderson; Salah, Jota, Mane
Newcastle United (5-4-1): Dubravka; Manquillo, Schar, Clark, Lascelles, Lewis; Saint-Maximin, Hayden, Shelvey, Joelinton; Wilson
Head to head
24/04/21 Liverpool 1-1 Newcastle United
30/12/20 Newcastle United 0-0 Liverpool
26/07/20 Newcastle United 0-3 Liverpool
14/09/19 Liverpool 3-1 Newcastle United
04/05/19 Newcastle United 2-3 Liverpool
Lima pertandingan terakhir Liverpool
08/21/21 AC Milan 1-2 Liverpool
04/12/21 Wolverhampton Wanderers 0-1 Liverpool
01/12/21 Everton 1-4 Liverpool
27/11/21 Liverpool 4-0 Southampton
24/11/21 Liverpool 2-0 FC Porto
Lima pertandingan terakhir Newcastle United
12/12/21 Leicester City 4-0 Newcastle United
04/12/21 Newcastle United 1-0 Burnley
30/11/21 Newcastle United 1-1 Norwich City
27/11/21 Arsenal 2-0 Newcastle United
20/11/21 Newcastle United 3-3 Brentford
Pemain Kunci
Liverpool
Top Ratings
Mohamed Salah: 8.02
Trent Alexander-Arnold: 7.69
Sadio Maner: 7.29
Top Goals
Mohamed Salah: 14
Diogo Jota: 8
Sadio Mané: 7
Top Assists
Mohamed Salah: 9
Trent Alexander-Arnold: 7
Andrew Robertson: 4
Newcastle United
Top Ratings
Allan Saint-Maximin: 7.16
Joelinton: 6.7
Callum Wilson: 6.68
Top Goals
Callum Wilson: 6
Allan Saint-Maximin: 3
Jeff Hendrick: 1
Top Assists
Allan Saint-Maximin: 3
Matt Ritchie: 2
Javier Manquillo: 2
Rekor Kandang Liverpool
Pertandingan: 8
Menang: 5
Imbang: 3
Kalah: 0
Gol: 19
Kebobolan: 5
Clean sheet: 5
Rata-rata gol: 2,38
Rata-rata kebobolan: 0,62
Rata-rata gol pertama: 34 menit
Rata-rata kebobolan pertama: 44 menit
Gagal mencetak gol: 0
Kemenangan terbesar: 4-0
Kekalahan terbesar: –
Rekor Tandang Newcastle United
Pertandingan: 8
Menang: 0
Imbang: 3
Kalah: 5
Gol: 5
Kebobolan: 17
Clean sheet: 0
Rata-rata gol: 0,62
Rata-rata kebobolan: 2,12
Rata-rata gol pertama: 50 menit
Rata-rata kebobolan pertama: 44 menit
Gagal mencetak gol: 3
Kemenangan terbesar: –
Kekalahan terbesar: 4-0
Fakta Kunci
Liverpool tidak terkalahkan dalam 21 pertandingan kandang terakhir melawan Newcastle di semua kompetisi.
Liverpool tidak terkalahkan dalam 25 dari 26 pertandingan terakhir mereka di Premier League.
Liverpool tidak kebobolan dalam 3 pertandingan kandang terakhir mereka di Premier League.
Newcastle United gagal memenangkan 15 dari 16 pertandingan terakhir mereka di Premier League.
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com