Pep Guardiolda dan pelatih Newcastle Eddie Howe berpelukan setelah pertandingan.
JAMBIUPDATE.CO, NEWCASTLE—newcastle united pamer kekuatan saat menghadapi Manchester United di matchday ketiga Premier League. Mereka nyaris saja mempermalukan Man City setelah sempat unggul dua gol.
Pada pertandingan ini, Ilkay Gundogan membawa City memimpin lebih dulu di menit ke-5. Newcastle kemudian membalik keadaan dan unggul 2-1 saat turun minum melalui gol Miguel Almiron di menit ke-28 dan Callum Wilson pada menit ke-39.
Setelah jeda, tepatnya di menit ke-54, Kieran Trippier mengubah skor menjadi 3-1. Beruntung bagi City, mereka mampu mengejar berkat gol Erling Haaland di menit ke-60 dan Bernardo Silva pada menit ke-64.
Pasca laga, Manajer City, Pep guardiola memuji Newcastle. “Kami tidak bisa menang hari ini. Newcastle pasti menjadi salah satu lawan terberat,” kata Pep kepada Sky Sports.
Pep secara khusus memuji penyerang Newcastle Allan Saint-Maximin yang menyumbang dua assist. "Allan Saint-Maximin benar-benar berbahaya,” pujinya.
Silva juga mengapresiasi penampilan The Magpies. Namun, ia mengaku sama sekali tidak terkejut. Menurutnya, Newcastle sudah menunjukkan penampilan hebat dalam beberapa bulan terakhir.
“Kami tahu betapa sulitnya datang ke sini. Suasananya luar biasa. Ini tim yang sangat mengandalkan fisik. Mereka hebat selama beberapa bulan terakhir. Mereka dalam kondisi pikiran yang hebat dengan energi yang sangat positif,” ujarnya di BBC Sport. (amr)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com