BMKG Minta Warga Waspada Tinggi Gelombang

Posted on 2023-08-02 20:28:06 dibaca 1234 kali

JAMBIUPDATE.CO,- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Menyampaikan Peringatan Dini Gelombang Tinggi No. : ME.01.02/186/KTUG/VIII-2023, Rabu 02-03/08/2023.

Menurut BMKG Pola angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya bergerak dari Tenggara-Barat Daya dengan kecepatan angin berkisar 8–25 knot, sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan umumnya bergerak dari Timur-Tenggara dengan kecepatan 8–25 knot. Kecepatan angin tertinggi terpantau di Perairan utara Sabang, Laut Banda, Laut Arafuru, dan Perairan Kep. Kai – Kep. Aru.

Tinggi Gelombang 1.25 – 2.5 Meter berpeluang terjadi di : Selat Sape Bagian Selatan, Selat Sumba Bagian Barat, Laut Sawu, Perairan Selatan Kupang–Rote, Samudera Hindia selatan kupang, rote.

Tinggi Gelombang 2.5-3.0 Meter berpeluang terjadi di : Samudera Hindia Selatan Sumba-Sabu. Waspada risiko tinggi terhadap keselamatan pelayaran : Perahu Nelayan (Kecepatan angin lebih dari 15 knot dan tinggi gelombang di atas 1.25 m), Kapal Tongkang (Kecepatan angin lebih dari 16 knot dan tinggi gelombang di atas 1.5 m), Kapal Ferry (Kecepatan angsin lebih dari 21 knot dan tinggi gelombang di atas 2.5 m), Kapal Ukuran Besar seperti Kapal Kargo/Kapal Pesiar (Kecepatan angin lebih dari 27 knot dan tinggi gelombang di atas 4.0 m).

Dimohon kepada masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar tetap selalu waspada. (*)

Sumber: malakaoke.com
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com