Hadapi Thailand di Babak Semifinal Piala AFF U-23, Shin Tae Yong Puji Skuad Gajah Perang

Posted on 2023-08-23 14:24:01 dibaca 16907 kali

JAMBIUPDATE.CO, RAYONG- Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae Yong mengungkap calon lawan di babak semifinal Thailand merupakan tim dengan skuad terbaik di ajang Piala AFF U-23.

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia U-23 berhasil keluar dari lubang jarum dan melaju ke babak semifinal Piala AFF U-23 karena mendapatkan predikat sebagai runner up terbaik.

Pertandingan Timnas Indonesia U-23 menghadapi Thailand sendiri akan berlangsung di Stadion Provinsi Rayong, Kamis (24/8/2023), pukul 21.00 WITA.

Pada babak semifinal, Skuad Garuda Muda akan berhadapan dengan tuan rumah Thailand yang berhasil keluar sebagai juara grup A.

Jelang laga ini sendiri, pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae Yong pertandingan performa dari empat semifinal di babak fase grup itu semuanya cukup baik.

"Seperti yang Anda ketahui, tim nasional Thailand, Indonesia, Malaysia, Vietnam, lolos ke babak semifinal,” kata Shin Tae Yong di sesi konferensi pers, Rabu (23/8/2023).

“Saya yakin setiap pertandingan yang terjadi di babak playoff semuanya bagus," terangnya.

Bahkan, Pelatih asal Korea Selatan itu menyebut Thailand menjadi tim dengan skuad terbaik di empat tim yang akan berlaga di babak semifinal ini.

"Saya pikir tim nasional Thailand mungkin memiliki skuad terbaik di turnamen.Dan kami akan berusaha memberikan yang terbaik pada pertandingan besok," ungkapnya.

Timnas Thailand sendiri berhasil melaju ke babal semifinal setelah menyapu bersih tiga laga dengan tiga kemenangan dan keluar sebagai juara grup dengan koleksi 9 poin.

Sementara Indonesia yang akan menjadi lawannya, menampilkan performa yang cukup mengecewakan di grup B.

Dimana, Ramadhan Sananta dan kawan-kawan hanya berhasil meraih satu kemenangan dan satu kekalahan dan maju ke babak semifinal melalui jalur runner up terbaik. (*)

Sumber: fajar.co.id
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com