JAMBIUPDATE.CO, JAKARTA - INDONESIA mendominasi babak semi final XPORA Indonesia International Challenge 2023 dengan keberhasilannya meloloskan delapan wakilnya ke babak final.
Pada pertandingan babak semi final XPORA Indonesia International Challenge 2023 yang berlangsung di GOR PBSI Sumut, Jalan PBSI, Kelurahan Kenangan Baru, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sabtu (1/9) mulai pukul 12.00 WIB, hanya dua tempat di final yang disisakan buat wakil negara lain.
Pada semi final tunggal putra XPORA Indonesia International Challenge 2023, secara mengejutkan, unggulan 6 asal Sri Lanka, Viren Nettasinghe berhasil lolos ke final.
Indonesia gagal menciptakan final tunggal putra sesama Indonesia, lantaran Juara Maldives International Series 2023, Krishna Adi Nugraha tak berhasil menang atas Viren Nettasinghe. Sudah menang 21-17 pada gim pertama, Krishna tak berhasil mempertahankan keunggulan pada gim berikutnya. Kalah 7-21 pada gim kedua dan 15-21 pada gim ketiga.
Semi final tunggal putra lainnya yang mempertemukan sesama pemain Indonesia dimenangkan unggulan 7, Alwi Farhan dengan dua gim langsung 21-9 dan 21-18 atas Tegar Sulistio.
Justru dua pemain tunggal putri yang pada semi final bertemu pemain negara lain bisa menang semua sehingga menciptakan final sesama pemain Indonesia. Unggulan 3, Ester Nurumi Tri Wardoyo berhasil menundukkan unggulan 2 asal Thailand, Lalinrat Chaiwan 21-17 dan 21-18.
Sedangkan Gabriela Meilani Moningka berhasil menang atas wakil Hong Kong, Lo Sin Yan Happy dengan dua gim langsung juga, 21-17 dan 21-8.
Keberhasilan unggulan pertama ganda putra, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani mengalahkan unggulan 3 asal Malaysia, Beh Chun Meng/Goh Boon Zhe juga menciptakan final sesama Indonesia pada ganda putra.
Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani menang atas Beh Chun Meng/Goh Boon Zhe dengan dua gim langsung, 21-19 dan 21-16.
Pada semi final ganda putra lainnya Berry Angriawan/Rian Agung Saputro melenggang ke final, karena lawannya Muh Putra Erwiansyah/Patra Harapan Rindorindo tidak melanjutkan pertandingan. Berry/Rian sudah memenangkan gim pertama 21-14 dan unggul 11-4 pada gim kedua, sebelum Putra/Patra memutuskan tidak melanjutkan pertandingan.
Pada nomor ganda putri, semi final sudah diisi semua pasangan Indonesia, sehingga otomatis sesama pasangan Indonesia pula yang akan berhadan di final.
Anggia Shitta Awanda/Putri Larasati tak mampu menghentikan laju unggulan 2, Jesita Putri Miantoro/ Febi Setianingrum. Pasangan kombinasi senior-junior ini kalah melalui pertandingan tiga gim, 21-16, 21-23 dan 18-21.
Pada semi final ganda putri lainnya, Velisha Christina/Bernadine Anindya Wardana menang atas unggulan 3, Ridya Aulia Fatasya/Kelly Larissa dengan 3 gim, 25-23, 15-21 dan 21-12.
Sempat nyaris kalah, ganda campuran Marwan Faza/Jessica Maya Rismawardani berhasil membalikkan keadaan dan menang atas Tanupat Viriyangkura/Alisa Sapniti (Thailand). Gim pertama kalah 19-21 dan gim kedua, setelah empat kali deuce baru menang 25-23. Pada gim keempat, lawan sudah kehabisan tenaga sehingga Marwan Faza/Jessica Maya Rismawardani menang telak 21-9.
Semi final lainnya, pasangan Thailand Weeraphat Phakjarung/Ornnicha Jongsathapornparn menang atas unggulan 2, Roy King Yap/ Valeree Siow (Malaysia) dengan dua gim 23-21 dan 21-16.
Berikut hasil lengkap babak semi final XPORA Indonesia International Challenge 2023, Sabtu (2/9):
GOR PBSI SUMUT - 1
Pertandingan ke-1 tunggal putra
Viren Nettasinghe (6, Sri Lanka) - Krishna Adi Nugraha (Indonesia) 17-21 21-7 21-15
Pertandingan ke-2 ganda campuran
Marwan Faza/Jessica Maya Rismawardani (Indonesia) - Tanupat Viriyangkura/Alisa Sapniti (Thailand) 19-21 25-23 21-9
Pertandingan ke-3 tunggal putra
Alwi Farhan (7, Indonesia) - Tegar Sulistio (Indonesia) 21-9 21-18
Pertandingan ke-4 tunggal putri
Ester Nurumi Tri Wardoyo (3, Indonesia) - Lalinrat Chaiwan (2, Thailand) 21-17 21-18
Pertandingan ke-5 ganda putra
Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani (1, Indonesia) - Beh Chun Meng/Goh Boon Zhe (3, Malaysia) 21-19 21-16
Pertandingan ke-6 ganda putra
Berry Angriawan/Rian Agung Saputro (Indonesia) - Muh Putra Erwiansyah/Patra Harapan Rindorindo tidak melanjutkan pertandingan 21-14 11-4
GOR PBSI SUMUT - 2
Pertandingan ke-1 tunggal putri
Gabriela Meilani Moningka (Indonesia) - Lo Sin Yan Happy (Hong Kong) 21-17 21-8
Pertandingan ke-2 ganda putri
Anggia Shitta Awanda/Putri Larasati (Indonesia) - Jesita Putri Miantoro/ Febi Setianingrum (2, Indonesia) 21-16 21-23 18-21
Pertandingan ke-3 ganda campuran
Weeraphat Phakjarung/Ornnicha Jongsathapornparn (Thailand) - Roy King Yap/ Valeree Siow (2, Malaysia) 23-21 21-16
Pertandingan ke-4 ganda putri
Velisha Christina/Bernadine Anindya Wardana - Ridya Aulia Fatasya/Kelly Larissa (3, Indonesia) 25-23 15-21 21-12. (*)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com