Kirgizstan Ancaman Perdana Timnas Indonesia di Asian Games, Pengamat: Mereka Cukup Terkenal di Sepakbola Asia

Posted on 2023-09-19 14:53:51 dibaca 6543 kali

JAMBIIPDATE.CO, JAKARTA -- Timnas Indonesia U-24 akan menghadapi Kirgistan dalam laga perdana grup F Asian Games 2023.

Untuk pertandingan Indonesia berhadapan dengan Kirgizstan akan berlangsung di Zheijan Normal University East Stadium, Selasa (19/9/2023), pukul 20.00 WITA.

Menghadapi pertandingan kali ini, beban berat ada pada Timnas Indonesia U-24 yang bakal tampil di ajang Asian Games.

Lawannya Kirgizstan sendiri merupakan salah satu tim kuat yang terkenal di sepakbola Asia.

Tanpa adanya striker utama, Ramadhan Sananta membuat tim asuhan Indra Sjafri ini cukup pincang.

Menanggapi hal tersebut, pengamat sepakbola Fadly Idris menyebut ini merupakan pertandingan yang berat.

Ia pun berharap Rizky Ridho dan kawan-kawan bisa mengimbangi permainan dari Kirgizstan di laga ini.

“Saya pikir Timnas U-24 yang akan bertanding di ajang Asian Games 2023 ini kita berharap bisa mengimbangi lawan,” kata Fadly Idris saat dihubungi Fajar.co.id, Selasa (19/9/2023).

“Walaupun kita tahu bersama Kirgizstan kita tahu bersama merupakan tim nasional Asia yang cukup baik namanya di sepakbola,” tuturnya.

Fadly situasi di Timnas Indonesia U-24 yang kehilangan beberapa pilar membawa pengaruh yang signifikan.

Dirinya cuma berharap pelatih Indra Sjafri bisa menyiapkan pemain dengan baik untuk meraih hasil yang maksimal di laga perdana ini.

“Dan kondisi untuk Timnas Indonesia juga cukup timpang karena sekarang cuma satu striker murni yang kita,” terangnya.

“Mudah-mudahan tim ini bisa solid dan kesiapan di bawa asuhan Indra Sjafri bisa membawa hasil yang maksimal,” pungkasnya.(*)

Sumber: fajar.co.id
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com