JAMBIUPDATE.CO, RENNES -- Ajang bulutangkis French Open 2023 sudah memasuki babak empat besar atau semifinal. Dimana, terdapat tiga wakil Indonesia yang akan berlaga di babak ini.
Adapun tiga wakil Indonesia yang berhasil melangkah hingga babak semifinal, diantaranta ada ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Kemudian ada dari sektor ganda putra, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dan terakhir dari tunggal putra, Jonatan Christie.
Untuk pertandingan babak semifinal ajang French Open 2023 sendiri bakal berlangsung di Glaz Arena, Rennes, Prancis, Sabtu (28/10/2023).
Dari sektor ganda putra, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri bakal berhadapan dengan wakil China, He Ji Ting/Ren Xiang Yu.
Pertemuan ini juga menjadi yang pertama kalinya bagi kedua pasangan ini. Namun, Bagas/Fikri lebih diunggulkan karena berada jauh jika di lihat dari Rangking BWF.
Kemudian dari sektor tunggal putri, ada Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang akan berhadapan dengan Liu Sheng Shu/Tan Ning yang juga berasal asa China.
Pertemuan ini juga menjadi pertemuan perdana untuk kedua pasangan ini. Mereka sebelumnya tidak pernah tercatat bertemu dalam ajang mana pun.
Dan terakhir dari sektor tunggal putra, ada Jonatan Christie menghadapi wakil Singapura Loh Kean Yew.
Secara head to head pebulutangkis yang akrab di sapa Jojo ini unggul secara head to head dengan enam kemenangan dan belum pernah kalah dari wakil Singapura itu.
Berikut Jadwal Lengkap Tiga Wakil Indonesia di Babak Semifinal French Open 2023, mulai pukul 16.00 WITA.
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Liu Sheng Shu/Tan Ning (Cina) - Pertandingan Kelima.
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs He Ji Ting/Ren Xiang Yu (Cina) - pertandingnan keenam.
Jonatan Christie vs Loh Kean Yew (Singapura) - pertandingan ke-10. (*)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com