Silaturahmi Bersama Anggota DPR RI Syarif Fasha, BKMT Kota Jambi: Pak Fasha Selalu Ingat dengan Kami

Posted on 2025-03-23 12:41:49 dibaca 939 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Anggota DPR RI Dapil Jambi Dr H Syarif Fasha menggelar silaturahmi dengan sekitar 200-an ibu-ibu yang tergabung dalam Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kota Jambi.

Silaturahmi di bulan suci Ramadan ini digelar di rumah aspirasi bilangan Telanaipura, Kota Jambi, Minggu (23/3/2025) pagi.

Acara yang berlangsung penuh keakraban ini  sebagai bagian dari upaya mempererat hubungan dengan masyarakat, khususnya kaum ibu.

Ketua BKMT Kota Jambi saat ini adalah Hj Laksmi Madjid dalam sambutannya memberi apresiasi pada Dr H Syarif Fasha yang tetap memberi perhatian pada ibu-ibu BKMT.

"Kami ucapkan terima kasih, walau tidak lagi menjabat Wali Kota Jambi, namun bapak masih tetap ingat dengan kita," katanya.

"Inilah contoh pemimpin yang buat bangga. Walaupun tidak lagi menjabat sebagai Wali Kota Jambi dan sudah menjadi wakil kita di pusat. Tapi tetap ingat dengan kita," ujarnya.

Laksmi Madjid bilang, sosok H Syarif Fasha ini sangat diharapkan untuk menjadi pemimpin Jambi.

"Kami mengharapkan nanti bapak bisa memimpin Provinsi Jambi. Supaya kita bisa terus bertemu dengan bapak, karena bapak sekarang fokus di Jakarta," sambungnya.

Laksmi mengatakan, mereka bangga bapak H Syarif Fasha tetap memperjuangkan terkait persoalan yang dihadapi masyarakat Provinsi Jambi, seperti terkait gas 3 kilogram. "Semoga apa yang bapak perjuangkan bisa menjadi amal jariyah," katanya.

Sementara itu, H Syarif Fasha juga sangat mengapresiasi terhadap peran BKMT Kota Jambi yang selalu tetap aktif dengan berbagai kegiatan.

"Saya selalu update tentang kegiatan-kegiatan dari BKMT, mendapat laporan kegiatan dari ibu Laksmi. teruslah bergabung di organisasi seperti BKMT ini," ujarnya.

"Organisasi ini juga bagian memperdalam ilmu agama kita, dan juga  mempererat hubungan silaturahmi. Soal ada perbedaan tidak jadi masalah, itu biasa," sambungnya.

Soal dana BKMT tidak ada lagi karena kena efisiensi, Fasha berjanji akan membantu organisasi bisa tetap berjalan.

Fasha mengatakan akan memberikan bantuan dana agar BKMT bisa tetap berjalan dengan membuat kegiatan keagamaan.

"Yang penting tetap berkumpul, belajar agama. Kita terus menimba ilmu kita dan mempertebal iman kita," ujarnya.

Usai acara, Fasha memberikan bingkisan untuk ratusan ibu-ibu pengajian, driver bandara dan banyak lainnya.

(*)

Copyright 2019 Jambiupdate.co