KOLAM RENANG : Para wisatawan tampaknya masih memfavoritkan kolam renang sebagai pilihan hiburan di Kampung Raja
Alternativ Tujuan Wisata Keluarga
Bulan Mei ini, masyarakat banyak menemui hari libur. Tentu mereka akan mencari lokasi wisata untuk sekedar melepas penat. Dengan banyaknya hari libur, tentu tidak harus mewah dan mahal serta menghabiskan biaya besar. Namun liburan bisa juga dilakukan di dalam Kota, dengan mencoba hal-hal baru.
Salah satu alternativ tujuan wisata untuk keluarga di Kota Jambi, adalah arena wisata alam Kampung Raja.
Saat media ini menelusuri langsung kampung Radjo, kunjungan masyarakat cukup banyak. Namun, jumlah itu, menurut Rismawadi sebagai General Menajer Wisata Kampung Radjo, jauh menurun dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
“Saat ini kebanyakan anak-anak sekolah yang berkunjung tiap hari Sabtu dan Minggu. Sedangkan orang biasa kini mulai berkurang,” tuturnya kepada Wartawan.
Untuk bisa masuk ke kawasan wisata Kampung Raja, perorangan harus mengeluarkan uang senilai Rp 35.000. Sedangkan untuk anak sekolah,ada tarif khusus. “Kita ada sistem paket, yaitu Dolkter Cilik, Outbound For Student dan juga Agro Wisata. Itu nanti diperhitungkan untuk harga tiket,” ujar Faris, marketing eksekutif Kampoeng Radjo.
Menurut Rismawadi, kedepan pihaknya akan menambah jumlah permainan wisata di Wisata Kampoeng Radjo ini, agar wisatawan lebih tertarik.“Kedepan kita akan terus memajukan Wisata kampoeng Radjo, dengan menambah permainan,” tuturnya.
sumber: jambi ekspres