Ilustrasi : net

Pembunuh dan Pemerkosa TKI Kerinci Diringkus

Posted on 2013-05-08 11:26:06 dibaca 6816 kali
KERINCI, Pembunuh 3 TKI asal Kerinci dan pemerkosa TKI wanita, SJ (35) warga Sungai Abu, Kecamatan Air Hangat Timur Kabupaten Kerinci akhirnya diringkus aparat Kepolisian. Pelaku yang berinisial N alias J (40) diringkus sekitar pukul 16.00 Selasa (7/5) kemarin dirumahnya di Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau (Kepri).

Kapolres Kerinci AKBP Ismail melalui Kasat Reskrim AKP Agus Saleh mengungkapkan, pelaku ditangkap dirumahnya di Tanjung Balai Karimun oleh tim gabungan dari Polda Jambi dan Polda Kepri serta Polres Tanjung Balai Karimun."Karena data dari kita (Polres Kerinci,red) kita kirim semua ke Kepri, pihak Polda Kepri dan Polres Tanjung Balai Karimun dibantu Polda Jambi langsung bergerak cepat meringkus pelaku," ujarnya.


Dikarenakan Agus Saleh pelaku yang berprofesi sebagai Tekong yang mengantarkan orang menyebrang dari Malaysia ke Riau atau Riau ke Malaysia merupakan residivis. Pelaku pernah dihukum karena kasus traficking atau penjualan manusia dan kasus lainnya.


Sementara itu korban SJ dan Kepala Desa Sungai Abu beserta satu orang keluarga SJ dan dua orang anggota Polres Kerinci sekitar pukul 14.00 WIB Selasa (7/5) kemarin diberangkatkan ke Jambi untuk berangkat lagi esok hari (hari ini,red) (8/5) ke Batam, ibukota Kepri. Mereka ke Kepri untuk pelimpahan berkas dan membantu korban menghadap ke Kepolisan Kepri."Semua biaya transportasi pulang pergi dan akomodasi korban, Kades, keluarga korban serta anggota Polres Kerinci ditanggung Kapolres Kerinci AKBP Ismail secara pribadi," ungkap Agus. 


Setelah dilimpahkan, untuk proses penyelidikan selanjutnya dilakukan Kepolisian Kepri. "Korban kan dua kali diperkosa di Kepri dan sekali di Malaysia. Untuk pengungkapan siapa lagi yang terlibat, seperti yang mengantar korban ke terminal (kapal) akan diselidiki Polisi Kepri dan Interpol," pungkasnya.


Sementara itu, Kabid Humas Polda Jambi AKBP Almansyah saat dikonfirmasi mengatakan, penyidik dari Polda Jambi juga akan ikut 
berangkat ke Kepri bersama korban. “Kita akan berangkat bersama-sama ke Polda Kepri, yang berangkat dari Ditkrimum,” ungkap Almansyah singkat. (sumber: jambi ekspres)
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com