Ombak Tinggi Nelayan Enggan Melaut

Posted on 2013-06-11 22:17:40 dibaca 3349 kali
MUARASABAK, Tingginya ombak diperairan Tanjab Timur berdampak keengganan nelayan setempat untuk melaut. "Ombak besar menyebabkan angin laut mulai berkurang, ombat dilaut dalam kondisi tenang, akibatnya ikan turut berkurang," ujar Abu Bakar, nelayan di Kecamatan Nipah Panjang, Selasa (10/6).

Dikatakannya, ombak besar selain mengakibatkan jumlah ikan berkurang, tangkapan nelayan lainnya seperti udang pun ikut berkurang. "Tapi jika angin agak kencang maka hasil tangkapan seperti ikan dan udang banyak," jelasnya.


Selain faktor ombak, tambahnya, air laut ternyata berdampak kepada kurangnya ikan dilaut. Dia mencontohkan, bila air laut berwarna jernih dan rasanya tawar memperngaruhi kepada banyaknya ikan dilautan. "Semestinya air di laut rasa nya asin, Ikan laut tidak bisa hidup di air tawar. Ikan hidup diair asin serta warna air-nya keruh dan faktor ini pula yang menyebabkan ikan di laut berkurang," bebernya.(sumber: jambi ekspres)
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com