SELEKSI: Para pemain Xiangqi Jambi saat seleksi untuk mengikuti Kejurnas Xiangqi bulan depan (Juli 2013, red).

Pecatur Gajah Jambi Ikuti Kejurnas Xiangqi

Posted on 2013-06-14 22:44:55 dibaca 4696 kali
Pengprov PEXI Jambi mempersiapkan para Pecatur Gajah Jambi untuk mengikuti Kejuaraan Xiangqi di Jakarta bulan depan (Juli 2013, red). Pada hal perkumpulan Xiangqi Jambi nyaris bubar akibat ketidak piawainya PB Pexi yang tidak mampu menjadi pengayon olahraga asah otak catur gajah. Tetapi karana kecintaan Ketua Pengprov PEXI Jambi, Darman Wijaya terhadap Xiangqi di Jambi maka hingga saat ini pecatur Xiangqi Jambi terus eksis.

Saat ini Pengprov PEXI Jambi tengah melakukan seleksi para pemain junior putra-putri untuk di kirim ke tingkat Nasional. Adapun pemain yang ikut seleksi dari SD/ SMP Bina Kasih Jambi, Vihara Amrta Jambi, mahasiswi Unja dan karyawan Central Com Jambi.


Sungguh sangat memperhatinkan carut marutnya administrasi dalam organisasi Xiangqi (catur gajah) membuat seluruh Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Xiangqi Indonesia menjadi perhatian utama para pencatur gajah (Xiangqi).


Pasalnya arah dan tujuan olahraga asah otak dari negara tirai bambu yang dikenal dengan nama Xiangqi sudah tidak terarah bahkan sejak terpilihnya Tahir Ferdian menjabat ketua umum tidak ada serah terima jabatan dari ketua umum lama dan juga tidak dilakukan acara pelantikan. (sumber: jambi ekspres)
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com