Ramadan tinggal seminggu lagi. Seperti biasa, menjelang Ramadan harga kebutuhan dapur melonjak drastis. (Foto: Aldi Saputra)

Seminggu Menjelang Ramadan, Harga Barang Merangkak Naik

Posted on 2013-07-01 13:55:48 dibaca 3606 kali
Seminggu lagi menjelang datangnya bulan puasa Ramadan, harga ayam potong di pasar induk Angso Duo, Kota Jambi, melonjak drastis dari Rp 22.000/Kg menjadi Rp 35.000 – Rp  36.000/Kg. Kenaikan harga juga terjadi pada sejumlah barang dagangan lainnya.
 
Ijal, salah seorang pedagang,  kepada Jambiupdate.com mengatakan, harga barang kebutuhan pokok lainnya yaitu cabai merah sekitar 24.000 –Rp  25.000/Kg, cabai hijau Rp 26.000/Kg, cabai rawit Rp 28.000/Kg, bawang merah Rp 35.000/Kg,  dan bawang putih Rp 14.000/Kg. Sedangkan, daging memang sudah lama naik ke harga Rp 90.000 – 100.000/Kg. 
 
Menurut Ijal, kenaikan harga ayam potong  disebabkan oleh tingginya permintaan pasar,  
sedangkan stok untuk memasuki Ramadan ini sedikit. Harga ayam potong mulai naik  sejak Minggu (29/6). ‘’Minggu kemarin sampai Rp 40.000/Kg. Siang ini turun lagi Rp 5.000,’’ ungkapnya. 
 
Ijal mengaku tak tahu persis, sampai kapan harga ayam potong akan naik. Yang jelas, jika pesokannya cukup, maka harga pasti akan stabil kembali.(*) 
 
Reporter : Aldi Saputra.

Redaktur : Joni Yanto. 
 
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com