BERBENAH: Masjid seribu tiang saat ini mulai berbenah menjelang datangnya bulan suci Ramadan.

Lampu-lampu Diganti, Penceramah Mulai Dipersiapkan

Posted on 2013-07-07 04:26:19 dibaca 3848 kali
Menjelang datangnnya bulan suci Ramadan, berbagai persiapan mulai dilakukan oleh berbagai masjid yang ada di Kota Jambi. Tak terkecuali, masjid seribu tiang, masjid Agung Alfalah. Bagaimana persiapannya jelang Ramadan tahun ini?

MEGAH dan kokoh menjadi gambaran masjid seribu tiang yang paling terkenal di Kota Jambi, yakni masjid Agung Alfalah. Menjelang datangnya bulan suci Ramadan tahun ini, masjid kebanggaan masyarakat Jambi ini mulai melakukan berbagai pembenahan.

Dikatakan salah satu pengurus masjid Agung Al Falah, Drs H Syahruddin (55), berbagai persiapan saat ini tengah dilakukan pihaknya. Salah satunya, seperti mengganti lampu-lampu yang sudah rusak dengan yang baru. Selain itu, bangunan juga dicat kembali. “Lampu yang mati karena sudah rusak akan kita ganti,” katanya.

Dia menjelaskan juga, jika pihaknya akan melakukan persiapan untuk penyusunan jadwal petugas yang akan bertugas selama Ramadan nanti di masjid tersebut. “Kami akan menyusun jadwal dan undangan yang mengisi ceramah serta menjadi imam sepanjang Ramadan nanti,” ujarnya.

Dijelaskannya, selama Ramadan nanti, di masjid seribu tiang ini tarawih akan dilakukan dengan 20 rakaat. “Itu belum termasuk salat witirnya,” sebutnya.

Disampaikannya juga, sama seperti tahun-tahun sebelumnya, salat Tarawih dilasanakan satu juz dalam satu malam. Yang menjadi imamnya adalah para Hafiz Qur’an. “Ini rutin sejak tahun 2005 dan telah di instruksikan oleh empat orang Hafiz. Nanti akan kami agendakan para Hafiz yang memimpin diantaranya Bukhari, Mulyadi, Abdul Kudus, dan Muhammad Ridho,” tuturnya.
Untuk diketahui, kepengurusan Masjid Agung Al Falah  sendiri diketuai oleh Wakil Gubernur Jambi, Fachrori Umar. Sementara Sekertarisnya adalah Karokis Ramas dengan bendahara, Drs H Syahruddin. (penulis : GATOT SUNARKO)
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com