Para pemudik tujuan Pulau Jawa di terimnal Alam barajo, Jambi. (Foto: Aldi Saputra)

Pemudik Tujuan Pulau Jawa Padati Terminal

Posted on 2013-08-04 21:15:00 dibaca 3482 kali
Penumpang bus yang ingin mudik lebaran mulai berdatangan ke terminal Alam Barajo, Jambi. 
Mereka umumnya akan mudik ke Pulau Jawa. Kepala Terminal Alam Barajo, Alfian, mengatakan jumlah penumpang sejak H-5 terus meningkat. Ramainya penumpang terlihat  jelas pada waktu keberangkatan sekitar pukul 12.00 WIB.
 
‘’Hari ini sudah mencapai puncak arus mudik. Penumpang makin ramai. Biasanya mendekati lebaran seperti ini, mayoritas penumpang mudik ke Pulau Jawa. Selain itu, ada juga yang ke Palembang dan Pekanbaru’’, kata Alfian. 
 
Sementara itu, jalur lintas tengah Sumatera di Kab batanghari kini juga mulai ramai dilalui pemudik yang menggunakan mobil dan sepeda motor. Mereka kebanyakan pulang ke Medan dan Padang. Kasat Latas Polres Batanghari, AKP M Gunawan, via ponsel mengatakan jalur ini lebih ramai pada malam hari dan didominasi oleh mobil. 
 
‘’Roda dua kelihatannya belum banyak. Sejauh ini situasi aman terkendali dan belum ada kecelakaan. Armada pengangkut CPO dan batu bara, mulai 1 Agustus terpantau tidak lagi melalui jalur lintas tengah,’’ sebut Gunawan.

Reporter : Aldi Saputra.
Redaktur : Joni Yanto. 
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com