Rapat pleno KPU Kerinci dengan agenda penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kerinci terpilih dilakukan sekitar pukul 09.00 Minggu (2/1) di Kantor KPU Kerinci. Hadir dalam rapat pleno KPU Ketua KPU Kerinci Afdhal Febrianto beserta empat anggota KPU Kerinci lainnya, kemudian Ketua Panwaslu Kerinci Livia Sikmon Putra, Kapolres Kerinci, Dandim 0417 Kerinci dan utusan dari KPU Provinsi Jambi. Hadir juga saksi dari pasangan Murasman-Zubir Dahlan (MZ) dan Adirozal-Zainal Abidin (MZ).
Kronologis Ricuh:
1. Pukul 09.00 Minggu (2/1) di Kantor KPU Kerinci digelar rapat pleno KPU dipimpin Ketua KPU Kerinci Afdhal Febrianto beserta empat anggota KPU Kerinci lainnya.
2. Hadir juga saksi dari pasangan Murasman-Zubir Dahlan (MZ) dan Adirozal-Zainal Abidin .
3. Pleno memutuskan pasangan Adirozal- MZ sebagai pemenang
4. Ratusan pendukung MZ tidak terima dengan hasil pleno KPU mendatangi kantor KPU
5. Mereka memaksa untuk memasuki kantor KPU untuk menemui anggota KPU, namun Polisi memberitahukan bahwa kantor KPU telah kosong. Namun massa mendesak masuk ke KPU dan menembus barikade polisi.
6. Timbul kericuhan dan keributan antar aparat dan massa