Illustrasi

Tingkatkan PAD, Parkir Liar di Kota Jambi Segera Ditertibkan

Posted on 2015-02-10 21:18:00 dibaca 1168 kali

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI – Dalam rangka meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), Pemerintah kota Jambi dengan gencarnya melakukan penggenjotan terutama dari sector parkir.

Kepala Pengelola Kantor Parkir Kota Jambi, Ramlansyah, mengatakan untuk mencapai meningkatkan itu, pihak pengelola kantor parkir melakukan segera melakukan pendataan secara menyeluruh terhadap kawasan parkir yang belum terangkul.

“Kami akan segera mendata seluruh lokasi parkir luar kawasan yang belum terdaftar,” terang Ramlansyah, kepada jambiupdate.com, Selasa (10/2).

Dia menambahkan, pihaknya optimis selama tahun 2015 akan menyumbang PAD yang lebih besar dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

“Kami akan segera menempatkan kasi-kasi di setiap kecamatan untuk mendata lokasi parkir liar yang belum terjamah,” jelasnya.

(cr2)

 

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com