Illustrasi

Banyak yang Mengeluh, Pemkot Jambi Rencanakan Subsidi Sewa Kios Bagi Pedagang

Posted on 2015-03-04 20:50:08 dibaca 1546 kali

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI – Pedagang Pasar Handil banyak yang mengeluhkan kenaikan harga sewa yang terjadi setiap tahunnya. Oleh karenanya, sewa akan dikaji lagi.

Walikota Jambi, Sy Fasha mengatakan, dirinya mengkoordinasikan hal ini dengan pihak terkait lainnya, guna membahas masalah kenaikan harga sewa yang rutin terjadi setiap tahun.

“Kita akan undang pihak pengelola, kita akan undang perwakilan pedagang juga nanti untuk membahas masalah ini,” ujar Sy Fasha, kepada wartawan, Rabu (4/3).

Dikatakan Fasha, pihak investor yang mengelola pasar tentunya sudah melengkapi segala fasilitas yang memadai. Nantinya pemerintah Kota bersama invenstor akan mengkaji lebih dalam terkait standar minimal dan maksimal yang akan diberlakukan dua hingga tiga tahun sehingga tidak ada lagi pihak pengelola pasar yang menaikkan harga sewa di setiap tahunnya.

“Kalau memungkinkan untuk disubsidi nantinya ada aturannya, Insya Allah akan prioritaskan untuk disubsidi bagi yang tidak mampu,” jelas Fasha.

Maria (43) seorang pedagang di pasar modern Kebun Handil mengatakan, biaya sewa seharga Rp6,6 juta pertahunnya dirasakan cukup berat. “Harga sewa 6,6 juta. Belum termasuk air dan listrik. Lebih dari Rp 8 juta pertahun kami bayar,” ungkapnya.

(cr2)

 

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com