Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Syahbandar.
JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Hingga saat ini, banjir masih menggenangi sebagian wilayah di Provinsi Jambi. Bahkan, empat Kabupaten pun telah ditetapkan berstatus tanggap darurat, Yakni sarolangun, Merangin, Tebo dan Batanghari.
Terjadinya bencana banjir ini, selain disebabkan oleh tingginya curah hujan yang melanda wilayah tersebut, juga dinilai disebabkan beberapa faktor lain, seperti adanya perambahan hutan dan juga dampak PETI atau galian.
"Itu salah satu faktor penyebabnya. Kalau soal banjir ini kan penomena alam yang terjadi setiap tahun, mungkin ditambah dengan adanya PETI ini juga menjadi salah satu Penyebabnya," ujar Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Syahbandar.
Dalam hal ini, jelas Politisi Gerindra Ini, pemerintah sudah harus terus memaksimalkan pencegahan terhadapa berbagai faktor yang menjadi penyebab terjadinya bencana banjir ini.
"Seperti ilegal logging, pemberantasan PETI, perambahan hutan secara ilegal dan sebagainya. Itu tetap harus dilakukan," pungkasnya. (wan)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com