Ilustrasi.

Ini Jumlah Peserta CPNS se Provinsi Jambi yang Akan Ikut SKB

Posted on 2018-12-05 16:23:43 dibaca 4325 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Beberapa hari jelang dimulainya tes SKB CPNS se Provinsi Jambi, hanya tinggal Kabupaten Tebo saja yang belum ada validasi jumlah peserta yang bakal mengikuti tersebut.

Berdasarkan data yang diperoleh jambiupdate.co, peserta SKB terbesar adalah Kabupaten Muaro Jambi dengan jumlah peserta sebanyak 514 orang, sedangkan peserta paling sedikit yakni Tanjab Timur sebanyak 212 peserta, dengan total jumlah peserta 4.107 peserta, minus peserta dari Kabupaten Tebo.

Sekretaris BKPSDM Tebo, Suwarto saat dikonfirmasi membenarkan pihaknya masih menunggu hasil dari MenPAN terkait daftar peserta Tes CPNS Tebo yang lulus SKD.

"Belum ada, kita masih nunggu, nanti kalau sudah ada akan kita kabari," ujar Suwarto.

Perlu diketahui bahwa Dari 3.634 peserta yang mengikuti Tes CAT TKD di Kabupaten Tebo, hanya 80 peserta yang memenuhi nilai passing grade. sedangkan Formasi CPNS Kahupaten Tebo sebajyak 177 Formasi. (aba)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com