Kopi yang sedang dijemur dirumah penjemuran kopi. Rumah penjemuran kopi merupakan bantuan yang diberikan Pertamina Regional Sumbagsel. Foto : Ist

Kembangkan Komoditas Kopi, Kentang dan Sapi Perah, Pertamina Bangun KEM Kerinci

Posted on 2019-01-27 22:22:57 dibaca 4200 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-PT Pertamina (Persero) Regional Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) melirik Kerinci sebagai kawasan pengembangan ekonomi masyarakat. 

Melalui program bina lingkungan, Pertamina akan mengembangkan Kerinci sebagai Komoditas Kopi, Kentang dan Sapi Perah.

Seperti diketahui Kopi sebagai salah satu komoditi unggulan di Kerinci yang telah mengharumkan nama Indonesia sebagai salah satu penghasil kopi terbaik, hasil olahan Kawasan Ekonomi Masyarakat (KEM) Usaha Kopi Arabica Kerinci Pertamina Region Sumbagsel bekerjasama dengan Forum Layanan Iptek Bagi Masyarakat (FlipMAS) Minangkabau.

“Kami mendukung usaha ini supaya masyarakat Kerinci bisa memajukan produk mereka, Kopi Arabica Kerinci, dan ternyata hasilnya sangat memuaskan bahkan menembus pasar internasional. Kedepannya, kami akan menggali potensi untuk menggandeng KEM Usaha Kopi Arabica Kerinci ini sebagai mitra kami melalui Program Kemitraan,” jelas Region Manager Communication & CSR Sumbagsel, Rifky Rakhman Yusuf saat peresmian KEM Kerinci pada Sabtu (26/1).

Rifky menambahkan, potensi di Kerinci tidak hanya berhenti di Kopi. Saat ini Pertamina bersama FlipMAS Minangkabau juga telah mendukung berjalannya KEM Agrowisata Peternakan Sapi Perah. (yni)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com