Ilustrasi. Foto : Ubergizmo

Gim PUBG Resmi Dilarang Dimainkan

Posted on 2019-01-28 21:31:20 dibaca 4912 kali

JAMBIUPDATE.CO - MAIN PlayerUnknowns BattleGrounds (PUBG) Mobile resmi dilarang di Sekolah Dasar (SD) di daerah Gujarat, India Barat.

Melansir Indiatoday.in, Senin (28/1), pekan ini departemen yang mengurusi pendidikan setaraf SD di Gujarat telah merilis sebuah surat edaran ke sekolah-sekolah di wilayat tersebut untuk memastikan larangan buat gim PUBG.

Surat edaran itu menginstruksikan petugas terkait wilayah tersebut untuk melarang keras bagi siswa SD yang melakukan permainan gim PUBG diperangkat smartphone mereka.

Alasan pelarangan tersebut dikeluarkan karena adanya efek merugikan bagi jiwa anak-anak muda dan bisa memengaruhi psikologis mereka dalam hal belajar.

Semenjak resmi diluncurkan pada Desember 2017, PUBG menjadi gim paling populer di seluruh dunia.

Popularitas gim PUBG Mobile yang sudah mendunia ini menjadi alasan pemerintah Gujarat melarang anak SD mempermainkan gim tersebut.

al ini mengingat India adalah sebuah negara smartphone yang memiliki jutaan pemain Gim di India. Versi PUBG mobile menjadi viral setelah gim tersebut diperkenalkan melalui smartphone. (mg9/jpnn)

Sumber: www.jpnn.com
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com