Antrian Panjang, Peserta CPNS Penuhi Kantor BKPSDMD.

Antrian Panjang, Peserta CPNS di Tanjabtim Penuhi Kantor BKPSDMD

Posted on 2019-11-25 11:58:44 dibaca 4739 kali

JAMBIUPDATE.CO, MUARASABAK - Sejak dibukanya pendaftaran pembukaan seleksi CPNS di Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) pada tanggal 11 November 2019 lalu, hari ini dari Senin (25/11) pagi peserta memenuhi depan Kantor BKPSDMD Tanjabtim.

Dari pantauan di lapangan, para peserta CPNS sejak pagi tadi sudah antrian panjang hingga ke jalan. Sehingga tak jarang antrian tersebut membuat Jalan Ahmad Yani tersebut menjadi macet.

Peserta yang datang bukan dari dalam wilayah Kabupaten Tanjabtim saja, melainkan ada juga dari luar kabupaten seperti kabupaten tentangga dalam Provinsi Jambi. Tujuannya, untuk mengantarkan berkas lamaran CPNS.

Seperti salah satu peserta bernama Midah dari Betara, Kabupaten Tanjabbar. Dia mengaku, sejak pukul 08.00 WIB pagi tadi berangkat dari rumah dan sampai pada pukul 10.30 WIB. Sesampainya di lokasi, Dia harus antri panjang demi mengantarkan berkas pendaftaran CPNS nya.

"Ya, karena berkas sekarang tidak boleh dikirim melalui Pos, jadi kami harus mengantarkannya langsung ke Kantor BKPSDMD Tanjabtim," katanya.

Sementara, Latif yang merupakan putra daerah Kabupaten Tanjabtim asal Kecamatan Muara Sabak Timur mengaku, bahwa pendaftaran CPNS tahun ini sudah yang keduakalinya.

"Ini sudah 2 kali bang. Tahun kamaren saya tidak lulus. Saya ambil formasi guru, jurusana Matematika," sebutnya.

Dia menerangkan, bawah pembukaan CPNS tahun ini agak berbeda dwngan tahun lalu. Sebab, CPNS tahun 2018, berkasnya pendaftarannya bisa dikirim melalui pos.

"Sebenarnya lebih mudah kalau lewat pos. Selain tidak antrian panjang, kita tidak susah-susah lagi ke Kantor BKPSDMD," ungkapnya.

Untuk diketahui, para peserta seleksi CPNS diberikan waktu sampai tanggal 27 November 2019 untuk menyerahkan berkas pendaftaran.(lan)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com