Ilustrasi.

Formasi Disabilitas Nihil Peserta, 199 Calon Pelamar Tak Unggah Berkas

Posted on 2019-11-28 21:20:37 dibaca 4176 kali

JAMBIUPDATE.CO, PRABUMULIH – Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) pada Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih ditutup Rabu (27/11) pukul 00.00 WIB. Dari total 133 formasi CPNS yang dibuka pendafataran, ada 2 formasi yang tak ada peminatnya sama sekali alias nihil peserta. Kedua formasi tersebut, yakni formasi khusus peserta Disabilitas.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Prabumulih, Beni Rizal melalui Admin Penerimaan CPNS Pemkot Prabumulih, Yandi, Kamis (28/11) menyebutkan sampai ditutup masa pendaftaran formasi disabilitas masih kosong. “Formasi yang belum berisi pelamarnya yakni formasi Disabilitas,” ujarnya.

Di Prabumulih sendiri, ada dua formasi khusus disabilitas yakni bagian Verifikasi Keuangan untuk lulusan DIII Komputer Akuntansi yang akan ditempatkan di Kelurahan Karang Jaya dan Kelurahan Karang Raja.

Sementara itu, sambungnya. Ada 199 calon pelamar yang tidak mengunggah berkas persyaratan. “Dari total 4.245 calon pelamar yang mengisi daftar formulir, hanya 4.046 yang mengupload berkas,” jelasnya.

Ditambahkan Kasubsi Pengadaan Fasilitasi ASN, Firmansyah menyebut meskipun pendaftaran CPNS ditutup per 27 November, pihaknya terus melakukan verifikasi berkas hingga 12 Desember mendatang.

“Sampai saat ini belum ada peserta yang tidak memenuhi syarat (TMS) verifikasi berkas, tapi proses verifikasi ini belum sepenuhnya selesai dan masih terus dilakukan hingga 12 Desember,” terangnya.

Setelah dilakukan verifikasi, lanjut pengumuman kelulusan seleksi administrasi yang akan diumumkan pada 16 Desember mendatang dan diberikan masa sanggahan selama tiga hari mulai 17, 18 dan 19 Desember.

“Masa sanggahan ini diberikan untuk peserta yang tidak lulus seleksi administrasi, mereka tidak memenuhi syarat tapi mempunyai bukti pendukung,” terangnya. Hanya saja, masa sanggahan ini bukan karena kelalaian peserta yang lupa mengupload akreditasi, dan lainnya. (chy)

Sumber: www.sumeks.co
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com