Pinto Jayanegara memberikan sambutan.

Wakil Ketua DPRD Provinsi Dampingi DPR RI Tinjau Pencemaran Sungai Akibat Limbah di Tanajab Barat

Posted on 2020-02-21 17:02:29 dibaca 7171 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Pinto Jayanegara mendampingi Komisi IV DPR RI meninjau desa Kelagian, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Tanjab Barat terkait laporan adanya pencemaran pabrik limbah ke dalam sungai, Kamis (20/2).

Pinto Jayanegara juga mengapresiasi atas respon DPR RI yang sangat cepat menyikapi laporan masyarakat dan secara langsung turun ke masyarakat untuk melihat kondisi yang sebenarnya.

Dedi Mulyadi Wakil Ketua Komisi IV DPR RI.

“Kita tau ini sudah puluhan tahun pencemaran ini, kita harap dengan begini mampu merubah keadaan untuk lebih baik lagi,” kata Pinto.

Kemudian, Dedi Mulyadi Wakil Ketua Komisi IV DPR RI mengatakan, dengan adanya pencemaran di sungai tersebut membuat mata pencarian masyarakat menjadi hilang, biasanya mereka selalu mendapatkan ikan 15 kilo sekarang hanya mendapat 1 kilo.

“Karena mereka kehilangan mata pencarian, saya minta kepada bulog selama tiga bulan untuk membantu penyediaan ketahanan pangan dengan mengirim pangan kepada masyarakat,” ujarnya.

Dia menambahkan, membantu menyediakan pangan itu di luar pencemaran, karena itu tidak ada kaitannya. “Kita lihat dari mereka yang kehilangan mata pencaharian,” pungkasnya. (humas dprd)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com