Edi Purwanto, Ketua DPD PDIP Provinsi Jambi.

Enggan Bicara Soal Pilkada, Edi: Kita Konsentrasi Penanganan Covid-19 Saat ini

Posted on 2020-04-02 08:41:23 dibaca 4317 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI – Proses penjaringan Calon Kepala Daerah (Cakada) di Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), saat ini terlihat terhenti.

Ini disebabkan karena konsentrasi tertuju pada penanganan dan pencegahan penularan Virus Corona atau Covid-19.

Edi Purwanto, Ketua DPD PDIP Provinsi Jambi mengatakan, memang saat ini pihaknya tidak terkonsentrasi ke Pilakda serentak, karena semua konsentrasi ke Covid-19.

“Tidak elok rasanya bicara soal Pilkada di tengah situasi seperti ini,” katanya.

Apalagi, lanjutnya, ada kecondongan dari DPR RI, Mendagri dan beberapa kementerian untuk menunda pelaksanaan Pilkada 2020. Dia mengatakan, kalau memang ditunda hingga September 2021 nanti, tentu terlalu lama pihaknya akan membahas itu.

“Namun, semua penjaringan, nanti terakhir diserahkan ke DPP PDIP. Biar DPP yang membahas,” katanya. (wan)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com