Direktur RSUD H Hanafie Muara Bungo saat melepas dua orang pasien yang sudah sembuh dari Covid-19.
JAMBIUPDATE.CO, MUARA BUNGO - Dua pasien positif covid-19 di Kabupaten Bungo dinyatakan sembuh. Pernyataan ini setelah keluarnya hasil swab negativ sebanyak dua kali dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Direktur RSUD H Hanafie Muara Bungo, dr Edi Mustafa, mengatakan pasien 56 dan 86 provinsi Jambi ini ini sudah dipulangkan oleh pihak rumah sakit pada, Jumat (05/06/2020).
"Pasien 56 berinisial (AM) asal Limbur Lubuk Mengkuang dan pasien 86 (IB) asal Jaya Setia. Keduanya sudah dinyatakan sembuh dan sudah kita pulangkan tadi pagi, tapi tetap harus isolasi mandiri selama 14 hari kedepan," ucap dr. Edi Mustafa.
Edi Mustafa menghimbau kepada masyarakat yang ingin berobat ke RSUD H. Hanafie Muara Bungo tidak perlu takut, meskipun telah menjadi rumah sakit rujukan untuk Covid-19.
"Tidak usah takut untuk berobat ke RSUD H. Hanafie, karena ruangan isolasi pasien positif Covid-19 ini tempatnya tersendiri. RSUD H. Hanafie Muara Bungo selalu siap melayani pasien, tentunya dengan pelayanan yang terbaik," ungkap dr. Edi Mustafa.
Dikatakannya, dengan dipulangkannya dua orang pasien yang sudah sembuh ini, dengan demikian tidak ada lagi pasien yang positiv covid-19 dirawat di RSUD H Hanafie Muara Bungo.
"Alhamdulillah, sekarang tidak ada lagi pasien positif yang dirawat di RSUD H. Hanafie Muara Bungo. Tapi kita harus tetap mengikuti protokol kesehatan dengan cara, tetap menggunakan masker, cuci tangan pakai sabun dan jaga jarak," tutupnya.
Untuk diketahui, pasien 56 yang berinisial AM ini memiliki riwayat perjalanan ke Gowa, Sulawesi Selatan. Kala itu ia ikut tablig akbar bersama beberapa orang jemaah tablig yang berasal dari Kabupaten Bungo.
Sementara untuk pasien 86 yang berinisial IB diduga terpapar covid-19 saat menjemput anaknya yang sekolah wilayah Jawa Barat. Beberapa sesampai di Bungo IB menderita sakit dan dinyatakan positiv covid-19.(ptm)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com