JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Calon Wakil Gubernur Jambi, Hj Ratu Munawaroh Zulkifli terus melanjutkan safari politiknya secara door to door bertemu dengan masyarakat.
Kali ini Ratu Munawaroh menemui berbagai lapisan masyarakat di Desa Suban, Kecamatan Batang Asam, Kabupaten Tanjabbar, Jum'at (9/10/2020) siang.
Pertemuan berlangsung di kediaman Anggota DPRD Tanjabbar Fraksi PDIP, Neli. Tampak hadir para tokoh masyarakat dan ibu - ibu pendukung militan CE - Ratu dengan tetap mengedepankan protokol Covid 19.
Ratu Munawaroh dalam kesempatan tersebut mengajak warga untuk berdialog langsung dengan dirinya. "Apa program ibu ketika terpilih nanti," tanya seorang warga kepada Ratu Munawaroh.
Ratu Munawaroh sedikit memaparkan berbagai visi-misi dan program pasangan CE - Ratu yang tertuang dalam jargon Jambi CERAH 2024.
"Salah satu program unggulan kita adalah pemberdayaan bantuan desa dengan memberikan 200 juta per desa," papar Ratu.
Selain itu, persoalan infrastruktur juga akan menjadi perhatian utama pemerintahan CE - Ratu ketika terpilih nanti.
"Kita punya program, ruas jalan yang menjadi tanggungjawab milik provinsi harus bebas lubang. Insya Allah akan kita laksanakan itu," tegas Ratu Munawaroh.
Turut mendampingi Ratu Munawaroh, Anggota DPRD Tanjabbar Fraksi PDIP, Hamdani. (*/wan)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com