Ilustrasi.
JAMBIUPDATE.CO, JAKARTA -Instagram uji coba fitur NFT yang memungkinkan seniman atau kreator memamerkan token mereka di Aplikasi.
Fitur NFT tersebut dikabarkan juga akan hadir di Facebook.
Kepala Instagram Adam Mosseri pada akun Twitternya menyebut, uji coba fitur NFT mulai berlaku pada Selasa 10 Mei 2022, di AS untuk kreator atau seniman NFT yang terpilih.
Nantinya NFT hasil sang kreator bisa ditampilkan di unggahan utama dan juga menceritakan latar belakang pembuatan karya tersebut.
Ketika pengguna mengklik tag maka akan muncul detail seperti nama pembuat dan pemilik.
Mosseri juga mengatakan, uji coba pada kelompok kecil itu dilakukan agar Instagram dapat belajar dari komunitas. (Disway)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com