Penampakan pesawat kepresidenan RI milik Presiden Joko Widodo.
JAMBIUPDATE.CO, BALI - Heboh penampakan pesawat kepresidenan RI milik Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat terparkir saat gelaran G20.
Pesawat Presiden Jokowi itu terpakir sejajar dengan pesawat pemimpin negara lainnya di Bandara Ngurah Rai, Bali.
Ternyata ada yang unik ketika pesawat Presiden Jokowi disandingkan degan pesawat lainnya.
Dari foto yang terlihat, tampak pesawat Presiden Jokowi paling mungil.
Adapun pesawat yang terparkir di sebalah pesawat kepresidenan Indonesia itu milik Presiden China Xin Jingpin hingga milik Korea Selatan.
Potret pesawat berbaris itu viral usai diunggah oleh akun Instagram @terang_media, 25 November 2022.
"Pesawat pak Jokowi paling 'Mungil' diantara pesawat Milik Xi Jinping Presiden China, pesawat kepresidenan Korea Selatan yang membawa Presiden Korsel, Yoon Suk-yeol, apalagi kalo dibanding Air Force One punya Joe Biden," tulis keterangan.
Adapun, 17 kepala negara turut hadir dalam G20 di Indonesia.
Sementara, ada 3 kepala negara yang absen dalam pertemuan yang digelar di pulau dewata ini.
Alasan Tiga Kepala Negara Tidak Hadir
Seperti sudah disinggung di atas, dalam penyelenggaraan KTT G20 di Bali ini, diketahui ada tiga kepala negara yang dipastikan tidak hadir.
Ketua Bidang Dukungan Penyelenggaraan Acara G20, Luhut Binsar Pandjaitan, mengatakan Presiden Vladimir Putin berhalangan hadir karena masalah dalam negerinya yang harus diselesaikan.
Meski begitu, Putin bakal diwakili oleh Menteri Luar Negeri, Sergey Lavrov.
Sementara itu, Presiden Brasil, Jair Bolsonaro, disebut masih dalam masa transisi setelah pemilihan umum di negaranya beberapa waktu lalu.
Terakhir, Presiden Meksiko, Andres Manuel Lopez Obrador yang bakal diwakili oleh Menteri Luar Negeri Marcelo Ebrard.(disway)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com