Quotes Lucu Pasca Argentina Dipermalukan Arab Saudi, dari Shaf Lurus dan Rapi hingga Kadrun

Posted on 2022-11-22 21:01:39 dibaca 6431 kali

JAMBIUPDATE.CO, LUSAIL — Kemenangan Arab Saudi atas Argentina 2-1 mengejutkan publik, pasalnya tim dari Timur Tengah itu merupakan salah satu tim under dog di Piala Dunia Qatar 2022.

Tim Tango kalah meski sempat unggul lebih dulu dari gol Lionel Messi.

Diketahui Argentina Vs Arab Saudi menjalani laga perdana Grup C Piala Dunia 2022 tersaji di Lusail Iconic Stadium, Lusail, Selasa (22/11) sore WIB.

Albiceleste mendapat hadiah penalti di awal babak pertama. Lionel Messi bisa menuntaskan hadiah sepakan 12 pas menjadi gol pada menit ke-10.

Argentina sempat tiga kali menggetarkan jala Arab Saudi setelahnya. Namun, semuanya dianulir karena offside.

Argentina unggul 1-0 saat turun minum. Selepas jeda, Arab Saudi tampil apik untuk balik memimpin.

Mereka bikin dua gol dalam rentang lima menit. Gol tersebut lahir dari Saleh Al Shehri (menit ke-48) dan Salem Al Dawsari (53').

Arab Saudi bisa mempertahankan keunggulan hingga laga tuntas. Menang 2-1, Arab Saudi memuncaki Grup C dengan tiga poin. Argentina di dasar klasemen usai belum meraih angka.

Warganet di sosial media melontarkan pernyataan-pernyataan yang menggelitik juga satire.

Arab Saudi saat pertandingan bermain dengan pertahanan yang solid, dipuji dengan analogi gerakan salat.

“Arab Saudi menerapkan pentingnya luruskan shaf dan rapatkan barisan pertahanan,” ujar pengguna Twitter @BolaBolaAja.

Sentilan terhadap mega bintang Leonel Messi yang memperkuat Argentina juga tidak ketinggalan.

“Argentina mungkin bersama Messi, tapi Arab bersama Allah dan para nabi rasul,” ungkap pengguna Twitter @age_bahrul3.

Tidak sampai disitu, ungkapan kadal gurun (kadrun) yang acap kali dilekatkan terhadap hal-hal yang berhubungan dengan Arab tak luput.

“Kadrun ngalahin Argentina,” kata politikus Demokrat Cipta Panca Laksana.(Arya/Fajar)

Sumber: www.fajar.co.id
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com