Preview Manchester United vs Brentford: Misi Kembali ke Empat Besar

Posted on 2023-04-05 15:14:23 dibaca 11688 kali

JAMBIUPDATE.CO, MANCHESTER— Manchester United berharap mengakhiri rentetan tiga laga tanpa kemenangan mereka saat menyambut Brentford di Old Trafford, dini hari nanti. Ini wajib mengingat mereka baru saja ditendang dari empat besar.

Hasil imbang Tottenham Hotspur di markas Everton kemarin membuat MU yang mengoleksi poin 50 harus terlempar ke posisi lima klasemen karena kalah selisih gol. Dengan persaingan yang begitu ketat untuk finis di zona Liga Champions, Setan Merah jelas harus kembali ke jalur kemenangan.

Di pertandingan terakhir, MU kalah 0-2 dari Newcastle United. Itu membuat mereka hanya meraih satu angka dalam tiga laga Premier league terakhir.

Pelatih MU, Erik Ten Hag dan pemainnya Luke Shaw dengan terbuka mengakui bahwa mereka kehilangan gairah, hasrat, dan rasa lapar. Makanya, hal itu mesti mereka tunjukkan kembali, dini hari nanti.

Ten Hag sendiri menegaskan keyakinannya bahwa mereka bisa mengalahkan Brentford sekaligus membalas kekalahan memalukan United di pertemuan pertama. Terlepas bahwa ia kecewa dengan kekalahan kontra Newcastle, ia menganggap itu lumrah di liga.

“Dalam satu musim Anda mengalami kemunduran, dan Anda harus menghadapinya. Kami melakukannya berkali-kali, baru-baru ini setelah Liverpool kami kembali jadi saya tidak khawatir. Saya percaya pada tim saya. Saya yakin mereka akan bangkit kembali,” tegasnya di situs MU.

Namun, ia memastikan mereka butuh fokus dan sikap berbeda di laga ini. “Saya berpikir tentang Brentford. Itu pertandingan pertama. Jalani pertandingan demi pertandingan dan tentunya kami membutuhkan sikap yang berbeda,” tegasnya.

Datang dengan bekal hasil imbang 3-3 di markas Brighton & Hove Albion, MU tidak boleh berharap tamunya akan minder. Sebaliknya, mereka akan sangat percaya diri setelah kemenangan 4-0 di paruh pertama musim ini.

Selain itu, The Bees, julukan Brentford memang punya pengalaman menaklukkan Kota Manchester musim ini. Saat mengunjungi markas Manchester City, Ivan Toney dan kawan-kawan menang 2-1.

Akan tetapi, mereka juga harus melihat sejarah dan statistik bahwa tidak ada tim sejak Arsenal pada tahun 1991 yang menang tandang di kedua klub Manchester dalam satu musim.

“Mereka akan menunjukkan tekad yang luar biasa, mereka akan berada di atas segalanya, dan keahlian mereka benar-benar menakutkan ketika Anda melihat para pemain yang mereka miliki dalam skuat mereka,” kata Pelatih Brentford, Thomas Frank di situs klub.

Meski terkesan merendah, Frank juga memastikan MU tidak akan menang mudah. “Ini akan sulit, tapi tentu saja, kami percaya pada diri sendiri bahwa kami bisa melakukan sesuatu,” tandasnya.

Alejandro Garnacho, Tom Heaton, Christian Eriksen, dan Donny van de Beek tetap absen untuk MU. Demikian juga Casemiro yang harus menjalani sanksi terahirnya. Sementara Brentford, mereka akan kehilangan Kristoffer Ajer dan Keane Lewis-Potter, namun bisa menyambut kembali Shandon Baptiste. (amr)

Prakiraan pemain

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Wan-Bissaka, Varane, Martinez, Malacia; Sabitzer, Fred; Sancho, Fernandes, Rashford; Martial

Brentford (3-4-3): Raya; Mee, Pinnock, Jansson; Hickey, Jensen, Norgaard, Henry; Mbeumo, Toney, Wissa

Sumber: fajar.co.id
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com