Hujan Lebat, Laga Tanjabbar vs Kerinci Terpaksa Ditunda, Ini Jadwal Terbarunya

Posted on 2023-07-14 17:32:40 dibaca 3476 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Pertandingan semifinal cabang olahraga (cabor) sepakbola antara Tanjung Jabung Barat vs Kerinci ditunda dikarenakan Lapangan Stadion Tri Lomba Juang KONI Jambi dipenuhi genangan air akibat guyuran hujan hari ini, Jum'at (14/7).

Laga memperebutkan tiket ke final ini seharusnya di mulai sejak pukul 15.00 WIB sore. Namun, hingga pukul 16.35 WIB pertandingan tak kunjung dimulai dan genangan air masih menyelimuti dan serta hujan yang belum mereda.

Direktur Kompetisi Asprov PSSI Jambi, Rino Ricardo mengatakan, pertandingan terpaksa ditunda karena kondisi lapangan yang tidak memungkinkan.

"Force majeur karena lapangan kita tidak bisa digunakan, terpaksa pertandingan semifinal ke dua antara Tanjabbar vs Kerinci terpaksa ditunda menjadi Sabtu 15 Juli 2023 pukul 15.00 WIB besok," katanya.

Namun, Rino belum bisa memastikan apakah ditundanya pertandingan semifinal kedua antara Tanjabbar vs Kerinci ini akan menggeser jadwal final nanti.

"Nanti akan kita rapatkan lagi bersama tim, nanti kita kabari lagi, sekarang kita fokus dengan pertandingan besok dulu," tutupnya. (raf)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com