Ketua KPU Bungo Armidis melepas secara simbolis logistik Pemilu 2024
JAMBIUPDATE.CO, MUARA BUNGO- Logistik Pemilu untuk pencoblosan 14 Februari nanti baru didistribusikan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Bungo untuk wilayah terjauh dari pusat kabupaten.
Dari 17 Kecamatan di kabupaten Bungo, Minggu pagi (11/02/2024) logistik Pemilu itu baru diberangkatkan untuk 6 kecamatan dengan menggunakan 21 unit truk.
Sementara 6 kecamatan yang telah didistribusikan adalah Limbur Lubuk Mengkuang, Bathin II Pelayang, Jujuhan Ilir, Pelepat, Bathin III Ulu dan Pelepat Ilir.
Sementara logistik Pemilu untuk 11 Kecamatan lainnya baru akan dilepas pada Senin (12/02/2024) dengan pengawalan ketat oleh pihak keamanan.
Secara simbolis pelepasan ini dilakukan oleh Ketua KPU Bungo, Armidis di gudang logistik Pemilu yang juga dihadiri oleh Wakil Bupati Bungo, H. Safrudin Dwi Apriyanto, Ketua Bawaslu Bungo, Ahmadi, Kapolres Bungo AKBP Singgih Hermawan, dan Dandim dan komisioner KPU Bungo lainnya.
Armidis berharap logistik-logistik tersebut bisa didistribusikan dengan lancar dan sampai ke setiap TPS setelah dari masing-masing PPK.
"Kami sampaikan ucapan terimakasih atas kerjasama semua pihak seperti Pemda Bungo, jajaran TNI dan Polri serta seluruh jajaran KPU Bawaslu hingga kebawah," ungkap Armidis.
Sementara itu Kapolres Bungo AKBP Singgih Hermawan, S.I.K., M.A.P mengatakan pendistribusian Logistik Pemilu 2024 tersebut dilakukan dengan pengamanan dan pengawalan oleh Satgas Operasi Mantap Brata Polres Bungo bersama Pamwil Polsek masing masing.
“Kita berharap agar pendistribusian logistik Pemilu dapat berlangsung tanpa hambatan, dan kehadiran Polri adalah untuk memastikan kelancarannya. Pentingnya pendistribusian logistik tepat waktu sesuai jadwal untuk menjamin kelancaran tahapan Pemilu 2024,” jelas Kapolres.
Dirinya juga memberikan apresiasi kepada KPU dan Bawaslu, serta stakeholder terkait yang telah bekerja dengan baik dan berpesan agar KPU terus bekerja sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku, sehingga setiap tahapan pemilu dapat terselenggara dengan baik.
“Kepolisian Resor Bungo tetap konsisten mendukung penyelenggaraan Pemilu agar bisa terlaksana dengan baik, untuk itu koordinasi dan komunikasi harus tetap dibangun dengan baik diantara stakeholder," tandas AKBP Singgih. (aes)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com