Louncing Yamaha NMAX Turbo.

Yamaha NMAX Turbo Resmi Mengaspal, Segini Harga OTR nya...

Posted on 2024-06-12 19:16:20 dibaca 1646 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAKARTA - PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. (YIMM) mempersembahkan kejutan bagi para pecinta skutik premium di tanah air dengan meluncurkan produk paling canggih di jajaran skutik MAXi Yamaha, yaitu NMAX “TURBO”. Peluncuran perdana secara global ini berlangsung pada Rabu (12/6), di Double Tree Hotel by Hilton, Kemayoran, Jakarta.

Hadir dengan berbagai sentuhan pembaruan baik dari segi desain, fitur, maupun performa mesin yang sarat akan teknologi canggih, NMAX “TURBO” diyakini tidak hanya memberikan pengalaman berkendara dan rasa percaya diri di level tertinggi bagi para penggunanya, tetapi juga akan menjadi trend setter yang membawa standar baru di segmen skutik premium 150cc tanah air.

Demikian dikatakan Dyonisius Beti, Presiden Direktur PT YIMM dalam acara press conference usai launching NMAX Turbo yang dilaksanakan di Hotel Hilton Kemayoran Jakarta Pusat.

Motor ini memiliki jargon Semaxin di Depan Semakin Sopan yang memiliki arti, NMAX Turbo memiliki teknologi dan kecepatan lebih tinggi namun tetap mengajak semua pengendaranya sopan di jalan raya, tidak sombong dan tidak angkuh walau sedang mengendarai kendaraan motor secanggih dan secepat NMAX Turbo.

NMAX Turbo juga dilengkapi Teknologi Comunication Control Unit (CCU), merupakan pertama di motor buatan Indonesia dan terkoneksi dengan aplikasi Y-Connect (Yamaha Motorcycle Connect) berbasis bluetooth.

NMAX Turbo menyempurnakan NMAX yang telah ada, terutama dari sisi teknologi. Kecepatannya pun lebih melesat. Jika NMAX sebelumnya memiliki kecepatan 86 km/jam, Yamaha Turbo memiliki kecepatan 90 km/jam.

Kehadiran NMAX Turbo  juga menjadi kado 50 tahun kehadiran Yamaha di Indonesia.

Pada kesempatan launching NMAX generasi teranyar, Yamaha Indonesia juga turut meluncurkan varian spesial, yakni NMAX “TRUBO” TECHMAX ULTIMATE yang mendapatkan tambahan part spesial yang tidak ada pada varian lainnya. Part spesial tersebut adalah Performance Damper yang berfungsi untuk meningkatkan stabilitas serta handling saat berkendara.

NMAX “TURBO” ditawarkan dalam 5 varian, yaitu sebagai berikut :

NMAX “TURBO” TECHMAX ULTIMATE
Magma Black
Rp 45.250.000

NMAX “TURBO” TECHMAX
Magma Black
Rp 43.250.000

NMAX “TURBO”
Magma Black, Elixir Dark Silver
Rp 37.750.000

NMAX NEO S Version
Dull Blue, Red, Black, White
Rp 33.700.000

NMAX NEO
Dull Blue, Red, Black, White
Rp 32.700.000

Untuk mempermudah konsumen dalam melakukan pembelian NMAX “TURBO”, Yamaha bekerja sama dengan marketplace Blibli.com membuka program Order Online yang akan dimulai sejak pukul 18.00 WIB di hari launching (12/6). Selain program Order Online, NMAX “TURBO” juga akan diluncurkan di hari pembukaan Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2024. Untuk informasi lebih lanjut terkait produk, silahkan kunjungi website resmi Yamaha Indonesia pada https://www.yamaha-motor.co.id/

Kapan NMAX Turbo bisa di dapatkan? Segera hubungi dealer terdekat di daerah Anda.

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com