Utamakan Estetika Kota, Pj Wali Kota Jambi Tegaskan APJII Harus Konsisten Rapikan Kabel Internet

Utamakan Estetika Kota, Pj Wali Kota Jambi Tegaskan APJII Harus Konsisten Rapikan Kabel Internet

Posted on 2025-01-15 16:41:29 dibaca 228 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Guna memastikan penataan jaringan utilitas kabel internet atau fiber optic di kota Jambi berjalan dengan baik, Penjabat (Pj) Wali Kota Jambi Sri Purwaningsih tinjau langsung sejumlah titik yang sedang dilakukan perapihan oleh pihak Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) Jambi, Rabu (15/01/2025).

Dalam pemantauan itu, Pj Wali Kota Jambi turut didampingi, Kepala Diskominfo Abu Bakar, Kasat Pol PP Feriyadi, mewakili Dinas Perkim Wildan, dan Ketua APJII Jambi Almen Manihuruk.

Setelah melakukan peninjauan itu, kepada awak media, Pj Wali Kota Jambi menyampaikan, bahwa tinjauannya itu dilakukan untuk memastikan kegiatan perapihan kabel yang bekerjasama dengan APJII telah berjalan sesuai ketentuan. Selain itu, juga guna memastikan terjaganya estetika kota dan memberikan rasa aman bagi masyarakat khususnya yang berkendara.

"Kegiatan ini juga menindaklanjuti dari pertemuan antara Pemkot Jambi bersama APJII yang saling berkomitmen untuk menjaga keindahan kota Jambi dengan melakukan perapihan kabel-kabel jaringan internet yang sebagian besar mengalami kesemrawutan. Selain itu juga untuk menjaga keselamatan warga khususnya saat berkendara di jalan raya," ujar Sri.

Dirinya menyebut, kegiatan perapihan kabel jaringan internet oleh pihak APJII ini akan terus dilakukan setiap hari sampai dengan tatanan kota Jambi terhindar dari kesemrawutan.

"Oleh karena itu, hari ini kita tinjau pelaksanaannya yang telah berjalan setengah tahun untuk melihat progresnya. Saya ucapkan terimakasih kepada APJII Jambi yang telah berhasil mengonsolidasi bersama para anggotanya," sebut Sri.

Kepada APJII, Sri juga menekankan agar dapat memprioritaskan wilayah-wilayah jalan protokol untuk di lakukan perapihan terlebih dahulu.

"Saya juga minta jalan protokol ini agar diprioritaskan supaya secepatnya tertata dan terlihat rapi," tekannya.

"Perapihan yang dilakukan pihak APJII ini juga akan masuk ke wilayah-wilayah pemukiman atau perumahan, agar kota Jambi ini terlepas dari kesemrawutan kabel jaringan internet, yang dampaknya juga pada keselamatan masyarakat," lanjutnya.

Kata Sri, komitmen Pemkot Jambi dengan menerbitkan SK Wali Kota yang melibatkan APJII sebagai stakeholder penting dalam perapihan kabel jaringan internet di Kota Jambi telah menjadi contoh ditingkat nasional.

"Berdasarkan laporan dari Ketua APJII langkah Pemkot Jambi ini telah menjadi percontohan. Maka dari itu, kita harus tunjukkan bahwa kerja sama antara APJII dan Pemkot Jambi bisa menghasilkan estetika kota Jambi yang terus terjaga, serta para vendor yang membidangi usaha telekomunikasi tetap nyaman dalam melayani masyarakat," tutup Sri.

Sementara itu, Ketua APJII Jambi Almen mengatakan, perapihan kabel jaringan internet yang dilaksanakan oleh APJII terus berjalan dan menjadi kegiatan rutin organisasi yang dipimpinnya itu.

"Kami menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kota Jambi, khususnya Ibu Pj Wali Kota dimana hari ini beliau langsung turun dan mensupport giat kami dalam perapihan kabel ini. Saat ini di Jambi ada 30 provider yang tergabung di APJII Jambi, dan kami secara bersama-sama ikut bergotong-royong dalam perapihan kabel jaringan internet di Kota Jambi ini," kata Almen.

"Dengan target perapihan secara bergotong-royong setiap hari sekitar 4 kilometer. Selain itu, ada juga target kita untuk para pemilik provider yang setiap harinya sepanjang 1 kilometer. Jadi khusus pemilik provider target setiap bulan bisa mencapai 30 kilometer," singkatnya.

Adapun sejumlah titik perapihan kabel internet atau fiber optic yang ditinjau Pj Wali Kota Jambi beserta rombongan, yakni kawasan persimpangan Kantor Telkom Sipin, kawasan Kebun Handil, persimpangan Asrama Haji, persimpangan Masjid Nurdin Hasanah, dan kawasan Jambi Bisnis Center (JBC). (hfz)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com