Film Hadratussyaikh, Sang Kiai yang diputar di theater bioskop 21, komplek WTC Pasar Jambi, Kamis (6/6), ternyata menarik perhatian pejabat Pemprov Jambi.
Tak urung, mulai dari Gubernur Jambi HBA, Wagub Fachrori, beserta pejabat lainnya menonton film tersebut kemari. Tak ketinggalan, HBA juga mengajak serta para anak yatim dan kalangan mahasiswa yang tergabung dalam organisasi seperti PMII, GP Ansor dan juga HMI juga.
Pantauan kemarin, HBA tampak hadir bersama istrinya, Hj Yusniana HBA beserta jajaran lainnya. Selama berlangsungnya film tersebut, suasana kekeluargaan sangat terasa. Gelak tawa juga dan keharuan juga terjadi ketika itu di seluruh penonton yang hadir.
Usai menonton bersama, Gubernur mengaku sangat terkesan dengan perjuangan KH Hasyim As'ari (1875-1947) di zamannya. Dia dengan gigih memperjuangkan dalam pemikirannya untuk menghalau para penjajah yang menduduki Indonesia. Mulai dari tentara Jepang hingga para sekutu dari Inggris.
Gubernur menyebut sosok KH Hasyim As'ari yang lahir di Desa Gedang, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Jawa Timur itu adalah pejuang Islam dan kemerdekaan. "Kiai merupakan pejuang islam dan pejuang kemerdekaan. Dari film yang diputarkan diketahui bagaimana perjuangan yang sudah beliau lakukan. Beliau menghadapi Jepang dan juga masuk tentara sekutu. Ini menjadi contoh kita dalam memperjuangkan kebenaran," ujarnya kepada wartawan usai menonton film itu yang juga bersama Wakil Gubernur, H Fachrori Umar.
"Sebagai ulama besar beliau rela mengorbankan dirinya dipukul oleh jepang, disiksa dan dipenjara oleh Jepang. Akhirnya Allah menunjukkan tentang kebenaran beliau. Siapa yang berbuat baik Allah akan tunjukkan," sambungnya.
Dia mengatakan, film 'Sang Kiai' ini sangat inspiratif dan wajib ditonton anak muda. Agar pemuda di Jambi mengetahui bagaimana perjuangan orang terdahulu dalam memperjuangkan Islam dan kemerdekaan.
"Ini sangat bagus ditonton dan inspiratif bagi generasi muda juga untuk mengetahui perjuangan para pejuang kita," tandasnya. (sumber: jambi ekspres)