KEGIATAN : Salah satu kegiatan siswa SMA DB 3 Kota Jambi beberapa waktu lalu.

Ramadan, KBM dan Kegiatan Keagamaan Berjalan

Posted on 2013-07-15 02:11:30 dibaca 3788 kali
Meski pada bulan ramadan ini jam kegiatan belajar mengajar (KBM) berkurang dari hari biasa, namun hal tersebut tidak mengurangi kegiatan keagamaan di SMA Dharma Bhakti 3 Kota Jambi. Salah satunya yakni kegiatan membaca surat Yasin yang dilakukan pada setiap Jum’at pagi.

Menurut Kepala SMA DB 3 Kota Jambi, Rusminah, SPd, program seperti ini menjadi agenda rutin dilakukan. Tujuannya dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT serta menumbuhkan jiwa relegiusme terhadap siswa.

“Meski pada bulan Ramadhan ini ada pengurangan jam belajar. Namun kami tetap melakukan aktifitas kegiatan belajar mengajar seperti biasa. Tidak terkecuali kegiatan keagamaan, seperti membaca surat Yasin,” ujar Rusminah, kemarin.

Sedangkan untuk kegiatan pesantren kilat, dirinya mengaku masih membicarakan dengan majelis guru guna menentukan waktu yang tepat. Dikatakannya, pesantren kilat sendiri biasanya dilakukan pada pekan ketiga pada bulan Ramadhan.

Untuk dua pekan pertama masih digunakan untuk proses kegiatan belajar mengajar seperti biasa. Kegiatan pesantren kilat tersebut, dimaksudkan untuk menambah wawasan dan pengetahuan bagi peserta didik maupun majelis guru.

“Karena dalam pelaksanaannya nanti akan diisi dengan beragam materi, seperti tausiyah, penambahan pengetahuan fiqih tentang Ramadhan, ataupun iqra’,” bebernya.

Melalui kegiatan pesantren kilat tersebut, dirinya berharap, kedepannya bisa memberikan motivasi bagi siswa untuk berubah menjadi lebih baik dari sebelumya. Karena, siswa dalam kegiatan ini siswa telah dibimbing dan dibina secara spiritual dan emosional.

Di samping itu, dengan adanya kegiatan tersebut, siswa nantinya bisa menerapkan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga apa yang disampaikan pemateri bisa bermanfaat bagi siswa.

“Mudah-mudahan kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi peserta didik dalam kehidupan sehari-hari. Seperti, akhlaq yang terpuji, kedisplinan dalam belajar, kedisiplinan dalam beribadah dan lain sebagainya,” harapnya.

Selain sanlat, pada bulan ramadan ini, pihaknya juga berencana bakal mengadakan kegiatan buka bersama. Hal ini sebagai salah satu upaya untuk menigkatkan tali silaturrahmi antar guru maupun siswa. (sumber: jambi ekspres)
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com