Sesti Oktavia

Ingin Jadi Polwan

Posted on 2013-08-31 13:25:00 dibaca 4542 kali
MENJADI seorang polwan adalah impian gadis cantik bernama Sesti Oktavia. Menurutnya,  keinginan itu tumbuh karena dilandasi niat mulianya untuk meneruskan profesi ayahnya sebagai polisi.

“Aku ingin banget jadi polwan. Kayak papa aku. Aku juga gak punya kakak laki-laki jadi aku pengen dengan menjadi seorang polwan aku juga bisa menjaga diri dan orang terdekat terutama keluarga besarku,” ujar putri pasangan dari bapak Syafri M dan ibu Erni ini.

Gadis kelahiran Jambi 13 Oktober 1996 ini juga mengakui bahwa untuk mewujudkan keinginannya itu ia selalu giat belajar, rajin sekolah dan berusaha menjaga diri sebagai kiat calon polisi wanita.

“Aku selalu giat belajar dan rajin sekolah biar nanti bisa jadi polwan. Selain itu aku juga berusaha menjaga diri karena aku kan mau jadi calon polwan,” terang gadis yang juga mempunyai hobi jalan-jalan ini.

Sesti (sapaan akrabnya, red) juga mengatakan bahwa selain ingin menjadi polwan ia juga ingin membahagiakan kedua orang tuanya. Ia ingin orang tuanya bangga dengan prestasi belajarnya di sekolah. Untuk itu ia selalu berusaha menjadi yang terbaik.

“Ngebahagiai orang tua dengan jadi polwan itu udah pasti dan aku akan nunjuki sama orang tuaku kalo aku ini juga berprestasi dalam hal belajar,” ungkapnya.

Saat ini Sesti masih duduk di bangku sekolah. Ia tercatat sebagai salah satu siswa SMA Muslimat di Jambi. Ia berharap dengan usahanya dan kerja keras ia bisa mewujudkan impiannya untuk mejadi polwan. Ia juga berharap kedua orang tuanya bangga memiliki anak sepertinya.

“Aku selalu berusaha agar apa yang aku inginkan dan aku impikan bisa kudapatkan. Semoga saja papa dan mama bangga memiliki aku,” pungkasnya.

sumber: jambi ekspres
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com