Alis Cantik Sempurna
TAK dapat dipungkiri, alis memiliki peranan yang sangat penting untuk penampilan riasan wajah yang maksimal, terutama bagi perempuan. Jika ada yang mengatakan mata adalah jendela hati, maka alis dapat dikatakan sebagai bingkainya. Sehingga dapat dibayangkan betapa pentingnya peranan alis mata terhadap penampilan. Untuk mendapatkan bentukan alis yang sesuai dengan wajah tentunya tak sembarangan. Berikut tips dan trik dari make up artis, Claudia Warni untuk mendapatkan bentukan alis yang sesuai dengan wajah.
Gunakan Pensil Alis Untuk Mempertegas
Selain dirapikan, untuk lebih mempertegas alis mata ada baiknya dengan memberikan warna warna dengan pensil alis. Namun tak sembarang cara digunakan untuk mendapatkan alis mata yang tampak natural.
“Tujuan penggunaan pensil alis bukan untuk menebalkan, namun lebih untuk mempertegas. Sehingga dibutuhkan trik khusus untuk mendapatkan alis mata yang terlihat natural tapi tetap mempesona,”paparnya.
Hal yang harus diperhatikan saat menggunakan pensil alis:
- Jangan ditekan ataupun di kotakkan saat menggunakan pensil alis. Karena dampaknya dapat menimbulkan efek tua pada wajah.
- Gunakan pensil alis dengan mengusapkan pelan-pelan seakan mengambang pada bagian bulu mata
- Untuk menyatukan warna, sapukan kuas khusus ke alis mata. hal ini bertujuan untuk menyatukan warna alami alis dengan warna pensil yang digunakan
- Pilihlah warna alis yang lebih muda dengan warna rambut, namun tetap senada. Misalnya, untuk rambut berwarna hitam akan lebih baik menggunakan pensil alis berwarna abu-abu tua. Kalau ingin lebih dipertegas lagi bisa menggunakan pensil alis berwarna hitam secara tipis-tipis.
Untuk rambut berwarna coklat tua akan lebih baik untuk menggunakan pensil berwarna coklat muda dan kemudian jika perlu dipertebal dengan pensil warna coklat tua tipis-tipis. Sedangkan untuk rambut pirang akan lebih manis jika menggunakan pensil alis berwarna coklat keabu-abuan.
--batas--
Sebagai Penentu Karakter
Disadari atau tidak, karakter pada wajah seseorang dipengaruhi oleh bentuk alisnya. Maka dari itu, kebanyakan orang yang sudah memahami rela untuk mengeluarkan kocek berlebih demi perawatan segaris rambut halus yang berada diatas mata tersebut ketimbang harus mengalami kegagalan bentuk alis yang nantinya akan membuat efek tak menyenangkan.
“Bentukan alis yang benar dan sesuai akan membuat wajah lebih terlihat berkarakter,” tutur Claudia. Bentuk alis yang tak sesuai dengan wajahnya dapat menciptakan kesan tertentu di wajah seseorang. Misalnya terlihat lebih tua, lebih galak dan ekspresi lainnya.
Sehingga tak banyak orang yang mau mengambil resiko untuk merapikan alisnya sendiri. “Untuk pemula memang disarankan untuk meminta bantuan membentuk alis kepada professional,” tuturnya.
Berikut tips untuk membentuk alis agar terlihat lebih pas dengan wajah namun tetap terlihat natural
- Untuk mendapatkan titik awal dari panjang alis, tariklah garis sejajar antara ujung cuping gidung terluar dan ujung mata terdalam
- Untuk mendapatkan titik lengkung tertinggi alis, tariklah garis sejajar antara ujung terluar cuping hidung dan ujung terluar pupil mata
- Untuk mendapatkan titik akhir dari panjang alis, tariklah garis sejajar antara ujung terluar cuping hidung dan ujung mata trluar
- Setelah mendapatkan bentuk yang tepat, isilah ruang-ruang alis yang kosong dengan pensil alis
sumber: jambi ekspres