Ilustrasi.
JAMBIUPDATE.CO, BANDUNG – Perebutan medali cabang olaharaga (Cabor) Judo di Gor Saparua pada PON XIX/2016 Jawa barat (Jabar) terus terjadi. Namun sayangnya, memasuki hari ketiga, empat pejudo Jambi belum berhasil mempersembahkan medali untuk kontingen Jambi.
Pelatih Judo Jambi, Sutoyo dikonfirmasi mengatakan dua atletnya gagal pada babak penyisihan setelah mendapat hadangan dari atlet asal Bali. Keduanya adalah Agus Rianto yang turun dikelas 100 kg putra dan Ade M Yusuf pada kelas 90 Kg.
“Agus dan Ade gagal pada babak penyisihan, kedunya kalah menghadapi atlet asal Bali,†ujarnya, Sabtu (17/9) kemarin.
Sutoyo menjelaskan, peluang Judo untuk mendapatkan medali sangat memungkinkan pada laga pertama ini. Hanya saja, M Ridho Afriyanto yang tampil dikelas 66 kg putra dan Maylani Esfarida kelas 52 kg putri juga gagal melaju ke babak berikutnya.
“Keduanya sempat mendapatkan dua kali kemenangan, tapi juga kalah dan kita gagal dalam perebutan medali perunggu,†katanya.
Meski begitu, Sutoyo mengaku peluang Jambi untuk mendapatkan medali masih sangt tebuka. Karena pada pertandingan berikutnya lima pejudo Jambi kembali akan unjuk gigi diatas matras.
“Peluang kita masih ada, lima cabor masih akan bertanding pada cabor berikutnya,†jelasnya.
Kelima atletnya itu adalah Desta Kurnia, Mai Pandri Helmi, Fattahrulloh, Mariyanti dan Suci Febrianty. Para atlet ini, diharapkan mampu memberikan yang terbaik pada PON tahun ini.
“Mohon doanya, agar kita bisa mendapatkan prestasi,†tukasnya. (aiz)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com