Ilustrasi.
JAMBIUPDATE.CO, BANDUNG - Tim menembak Jambi mengakhiri laga digelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 Jawa Barat (Jabar). Namun sayang, tim menembak andalan Jambi ini mengakhiri kejuaraan tanpa medali di lapangan tembak Cisangka, Cimahi, Jumat (23/9) kemarin.
Turun di 10 meter Air Pistol Women Senior, Angelia Siahaan gagal mempersembahkan medali. Ia gagal bersaing dengan penembak dari Provinsi lainnya.
Angelia sempat menunggu hasil pertandingan di sesi ke dua untuk masuk ke babak final. Hanya saja nilai 357 membuat Angelia hanya berada di posisi 8.
Disamping itu, di siluet 300 meter tiga atlet Jambi, Jimmy, David dan Rihaz juga gagal masuk tiga besar. Bertanding di Gunung Bohong Kabupaten Cimahi mereka belum mampu memaksimalkan tembakan sehingga beberapa tembakan menjauh dari sasaran.
Ketua Harian Perbakin Provinsi Jambi Emir mengaku atletnya sudah berusaha maksimal. Hanya saja hasil berkat lain hingga babak akhir.
"Tak dipungkiri kualitas lawan dalam ajang kali ini memang cukup merepotkan," ujarnya.
Emir menyoroti atletnya yang tak menampilkan Performa sesuai hasil berlatih. Menurutnya, mental bertanding atlet belum kuat, sehingga gugup saat bertanding.
"Kita akan mengevaluasi taktik, kepelatihan, moril dan mental atlet," katanya.
Perbaikin ingin memperbaiki rangking pada PON sebelumnya yang masuk 6 besar namun justru mengalami penurunan. Hal ini yang kiranya menjadi catatan agar di PON mendatang lebih baik lagi.
"Uji coba yang kurang juga menjadi faktor dalam kegagalan ini sehingga ke depan perlu diperbanyak lagi agar mental atlet terbangun," tukasnya. (aiz)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com